Marten Mulai Safari 

GORONTALO – GP – Nama Wali Kota Gorontalo, Marten Taha yang disebut-sebut akan ikut bertarung pada Pilgub Gorontalo mendatang. Ia bahkan menjadi jagoan Partai Golkar. Bahkan, berbagai kegiatan sosial yang dilakukan wali kota dua periode itu dinilai sejumlah kalangan merupakan bagian dari strategi.Safari Politik.

Termasuk kedatangannya ke Kabupaten Boalemo, Rabu (22/9) kemarin. Para pengamat politik di Gorontalo menilai, bahwa kunjungan Marten ke Boalemo adalah tak bisa lepas dari agenda safari politik menjelang Pilgub 2024. Penilaian itu sah-sah saja. Sebab, selain bertemu dengan warga Boalemo yang terdampak banjir bandang untuk menyerahkan bantuan bahan pokok, Marten juga sempat bertemu para politisi di daerah bertasbih itu. Sebut saja, Anas Jusuf dan Lahmudin Hambali. Bahkan, pada pertemuan itu, ke tiganya terlibat perbincangan yang cukup serius.

Sehingga tak heran jika para pengamat politik menilai kedatangan Marten ke Boalemo merupakan agenda safari politik.  Akan tetapi, anggapan ini dibantah oleh Marten. Menurutnya, pertemuan dengan Anas Jusuf dan Lahmudin Hambali sama sekali tidak membahas soal politik. “Kami tidak bicara politik. Apalagi Pilgub. Saya hanya silaturahmi saja. Pak Anas itu keluarga saya, sedangkan pak Lahmudin satu bendera partai dengan saya. Kami sudah lama tak ketemu,” tegas Marten.

Ditegaskannya pula, kedatangan dirinya ke Boalemo hanya semata-mata untuk menyerahkan bantuan kepada warga terdampak banjir bandang. “Seperti biasa jika ada daerah tetangga kita yang tertimpah musibah ini semata-mata misi kemanusiaan. Semata-mata hanya ingin menengok mereka yang terdampak banjir bandang sekaligus berbagi kepada mereka yg membutuhkan di Boalemo. Terlalu dini mengaitkan dengan safari politik. Kan masih panjang agenda politik 2024..hehehehehe,” pungkas Marten.(rwf)

Comment