Hindari Kerumunan, PDAM Anjurkan Pembayaran Tagihan Lewat Online

GORONTALO-GP- Guna mencegah kerumunan saat pembayaran tagihan air, Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Bone Bolango menganjurkan para pelanggannya membayar tagihan air menggunakan sistem non tunai (Online).

“Untuk pembayaran tagihan air, bayar lewat aplikasi bisa, lewat kantor post bisa, Bank Rakyat Indonesia (BRI) dan lewat Bank Tabungan Negara (BTN) dan Bank Sulutgo juga bisa,” ujar direktur PDAM Bone Bolango, Yusar Laiya, Kamis (5/11).

Melalui sistem ini, Yusar Laiya berharap, dapat membantu pemerintah daerah menekan penambahan kasus baru Covid-19 di Gorontalo. Apalagi, belakangan ini mulai banyak pasien Covid-19 klaster perkantoran.

“Mengurangi kasus baru Covid-19 tidak hanya tugas pemerintah semata, semua harus terlibat. Termasuk kami PDAM,” katanya.

Lalu bagaimana dengan warga yang berada di wilayah yang tidak dapat mengakses jaringan internet? Yusar menjawab, para warga bisa melakukan pembayaran tagihan langsung di kantor pusat atau cabang PDAM yang ada di kecamatan dengan menaati protokol kesehatan.

“Nanti bisa datang langsung ke kantor kami yang ada di seluruh kecamatan. Tapi harus pakai masker dan mencuci tangan sebelum masuk ruang pelayanan yang tempat duduknya sudah diatur sesuai protokol kesehatan,” tutup Yusar.(rwf/gp)

Comment