Nasdem Masih Optimis, Tony Bisa Dapat Tiket Golkar

Gorontalopost.id, GORONTALO – Wacana menempatkan Idah Syahidah menjadi calon wakil gubernur berpasangan dengan Gusnar Ismail, disisi lain membuka kesempatan bagi Tony Uloli untuk mendapatkan rekomendasi Cagub partai Golkar. Meski, Idah Syahidah sebelumnya sudah mengantongi surat instruksi DPP Golkar mencari pasangan dan koalisi di Pilgub.

Terbukanya peluang Tony Uloli mendapatkan rekomendasi DPP Golkar itu disampaikan Sekretaris DPW Nasdem Ridwan Monoarfa. Dia menguraikan, konstelasi terakhir Pilgub belakangan ini yang mulai menggulirkan wacana Gusnar-Idah, sebetulnya membuka kesempatan bagi Tony Uloli untuk mendapatkan rekomendasi pencalonan dari DPP Golkar.

Alasannya, DPP Golkar menginstruksikan Idah Syahidah menjadi calon papan satu. Bukan calon papan dua. Sementara disisi lain Tony Uloli yang merupakan kader Golkar sudah dipastikan menjadi calon papan satu berpasangan dengan kader Nasdem Rustam Akili.

“Pasangan ini sudah mendapatkan rekomendasi DPP Nasdem. PKS dipastikan akan bergabung. Dan akan disusul PKB. Sehingga koalisi tiga partai ini sudah dipastikan mengusung Tony Uloli sebagai calon gubernur. Pak Tony sebelumnya juga sudah mendapatkan surat tugas DPP Golkar untuk sosialisasi calon gubernur,” urainya.

Sehingga bila Idah Syahidah akhirnya ikut Pilgub menjadi calon wakil gubernur, maka DPP Golkar bisa saja akan melabuhkan dukungannya ke Tony Uloli. “Kami yakin, pak Tony akan didukung Golkar,” ungkapnya.

Alasan lainnya, sambung Ridwan Golkar masih ingin mempertahakan posisinya sebagai partai yang banyak menempatkan kadernya sebagai kepala daerah. Ridwan mengatakan hampir 50 persen masih dikuasai oleh Golkar. “Dan tradisi ini diyakininya masih akan dipertahankan oleh Golkar,” jelasnya.

Ridwan menuturkan, bila nanti Golkar akan koalisi dengan Nasdem, maka ini akan jadi kekuatan besar di Pilgub. Inilah yang menjadi salah satu pertimbangan Nasdem merekomendasikan Tony Uloli sebagai calon gubernur.

“Tentu kita juga mempertimbangkan kapasitas dan kemampuan pak Tony Uloli yang kami anggap kompeten untuk memimpin Gorontalo,” pungkasnya. (rmb)

Comment