Temui Para Muzakki, BAZNAS Gorut Sosialisasi Zakat Mal

Gorontalopost.id – Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Gorontalo Utara (Gorut) melaksanakan Sosialisasi Mobile (Mubail) kepada para muzakki yakni mereka yang masuk dalam wajib zakat mal, Selasa (21/6).

Zakat Mal sendiri merupakan zakat pembersih harta yang diantaranya Zakat Pertanian Perkebunan, Kehutanan, Perniagaan, Perindustrian, Pertambangan, Perikanan dan Peternakan, Pendapatan serta Penghasilan.

Kepada awak media ini, Ketua BAZNAS Kabupaten Gorut, Rahmad Kasim menjelaskan bahwa sosialisasi tersebut baru dimulai pada Rabu kemarin.

“Sosialisasi mobile terkait zakat mal ini kita lakukan dengan metode mendatangi satu persatu mereka yang masuk dalam Muzakki yakni mereka yang masuk dalam golongan wajib zakat mal,” ungkapnya.

Zakat mal tersebut kata Rahmat merupakan zakat pembersih harta yang nantinya diperuntukan untuk fakir dan miskin. “Untuk hari pertama sosialisasi kami laksanakan di Kecamatan Kwandang, dan mereka yang masuk wajib zakat atau muzakki tersebut kami datangi satu persatu, dan mereka ini rata-rata merupakan orang yang mampu,” tegas Rahmad.

Yang terjadi saat ini, mereka yang masuk dalam muzakki tersebut belum atau tidak membayarkan zakat mal. “Olehnya melalui sosialisasi ini dijelaskan soal zakat mal, agar mereka para wajib zakat mal tersebut mengerti dan paham akan apa yang menjadi kewajiban mereka,” ujarnya.

Sosialisasi tersebut langsungdimediasi oleh pihak BAZNAS Kabupaten Gorut dan juga turut serta dalam sosialisasi tersebut para Mubaliqh BAZNAS dan pihak Kementrian Agama serta UPZ Desa.(abk)

Comment