Gorontalopost.co.id, GORONTALO — Jembatan Ampi sepertinya sudah berubah fungsinya. Tidak hanya berfungsi sebagai akses penghubung antara Kota Gorontalo dan Kabupaten Gorontalo, kini jembatan Ampi sudah menjadi tempat pembuangan sampah bagi oknum yang tidak bertanggungjawab.
Terlihat tumpukan sampah yang sudah berminggu-minggu ini mengeluarkan bau yang tidak sedap bahkan mengganggu warga sekitar dan pengguna jalan.
Mirisnya, walaupun sudah ada tanda peringatan tegas yang terpasang di sudut dan tengah palang besi jembatan, tampaknya tak menyiutkan nyali para oknum untuk tetap membuang sampah diarea tersebut dengan cara membungkusnya dengan beragam kantong plastik kresek berwarna warni yang meninggalkan aroma menyengat.
Tanda peringatan yang mengandung ancaman dengan tulisan “ Dilarang Buang Sampah Disekitar Sini Kedapatan Tanggung Resiko Di Tempat” dianggap hanya sekedar guyonan dan memperparah kondisi jembatan Ampi yang tercemar.
Bahkan, awak koran yang melakukan pantauan langsung mendapati oknum yang secara terang-terangan dan sengaja membuang sampah dijembatan Ampi. Awak koran sempat menegur namun oknum tersebut dengan cepat masuk kedalam mobil dan langsung kabur.
“Dorang so tidak tako babuang sampah dijembatan. Siang saja dorang buang sampah apalagi malam,”kata seorang warga yang datang karena mendengar teriakan awak koran saat menegur oknum yang sengaja membuang sampah.
Warga berharap ada perhatian dari pemerintah daerah untuk menangani msalah ini. Tak hanya sampah yang mencemari lingkungan namun memberikan tindakan tegas bagi oknum yang tidak bertanggungjawab yang melakukan tindakan membuang sampah sembarangan di area jembatan Ampi. (lyd)