logo gorontalo post
  • METROPOLIS
  • PERISTIWA
  • EKONOMI BISNIS
  • SPORTIVO
  • KORAN DIGITAL
No Result
View All Result
Logo gorontalo post
  • METROPOLIS
  • PERISTIWA
  • EKONOMI BISNIS
  • SPORTIVO
  • KORAN DIGITAL
No Result
View All Result
logo gorontalo post
No Result
View All Result
Pemkot Gorontalo

Home Headline

Gorontalo Dikepung Banjir dan Longsor

Lukman Husain by Lukman Husain
Thursday, 11 July 2024
in Headline
0
PORAKPORANDA - Kondisi Kelurahan Tenilo, Kota Gorontalo yang porakporanda akibat banjir bandang, seorang warga dilaporkan tewas karena banjir dan longsor di Tenilo, Rabu(10/7)

PORAKPORANDA - Kondisi Kelurahan Tenilo, Kota Gorontalo yang porakporanda akibat banjir bandang, seorang warga dilaporkan tewas karena banjir dan longsor di Tenilo, Rabu(10/7)

Bagikan ke FacebookBagikan ke TwitterBagikan ke Whatsapp

Gorontalopost.id, GORONTALO – Bencana banjir dan longsor di Gorontalo, tak kunjung mereda. Hampir setiap hari dalam dua pekan terakhir, banjir dan longsor menerpa di berbagai daerah secara bergiliran.

Baru saja longsor hebat menerjang kawasan pertambangan rakyat yang menelan ratusan korban jiwa, kemarin (10/7), bencana banjir dan longsor terjadi secara luas di tiga daerah.

Yaitu Kota Gorontalo, Bone Bolango dan Kabupaten Gorontalo. Bahkan, longsor di Kota Gorontalo menelan korban jiwa.

Berdasarkan data yang dihimpun Gorontalo Post, hampir sebagian besar kecamatan di Kota Gorontalo mengalami banjir.

Related Post

Gerak Cepat, Brimob Perbaiki Jembatan Putus di Pulubala

ASN Pemprov, Duh, Gaji Blum Maso

Kapolda Kaget PETI Dekat Mapolres, Picu Banjir di Pohuwato, Pastikan Penindakan

Gubernur Gusnar Ismail Terima Laporan Hasil Pemeriksaan BPK Tahun 2024-2025

Di kelurahan Talumolo dan Leaoto Utara khususnya di kawasan wisata Tamendao mengalami banjir bandang yang cukup parah. Banjir kiriman dari wilayah pegunungan menghantam kawasan pemukiman.

Banjir bandang yang menerjang pemukiman di wilayah kuliner Tamendao, Kota Gorontalo
Banjir bandang yang menerjang pemukiman di wilayah kuliner Tamendao, Kota Gorontalo

Wilayah yang ada di pusat Kota Gorontalo juga mengalami banjir, termasuk dipicu akibat luapan air drainase. Air tak hanya merendam pemukiman tapi juga jalan raya.

Bahkan beberapa ruas jalan sejak sore hingga malam hari ditutup. Karena sudah tak bisa dilewati kendaraan bermotor.

Sejumlah ruas jalan yang ditutup itu yakni sebagian jalan Raja Eyato, jalam Imam Bonjol, jalan Mohammad Yamin, Jalan ahmad dahlan, Jalan Sudirman, Jalan Sarini Abdulah, serta jalan Ahmad Nadjamudin.

Air yang sudah sampai lutut orang dewasa menutupi jalan di dekat rumah sakit Bunda, Jalan Agus Salim, Kota Gorontalo
Air yang sudah sampai lutut orang dewasa menutupi jalan di dekat rumah sakit Bunda, Jalan Agus Salim, Kota Gorontalo

Di ruas jalan itu, terlihat perahu karet yang digunakan untuk mengevakuasi warga yang terjebak banjir. Di kawasan pertokoan, aktivitas praktis lumpuh, kenderaan tidak bisa lagi lalu lalang di jalan, karena banjir.

Di jalan Sarini Abdullah atau kompleks Sanggar Pramuka Kota Gorontalo, sebagian warga terjebak, lantaran tinggi air yang sulit dilalui orang, kecuali menggunakan perahu karet.

“Siapapun yang mengetahui Nomor dari BPBD dan Tagana mohon bantuannya untuk mengevakuasi Ibu Hj. Sarini Abddulah di kompleks SMP7 mobil sdh tidak bisa masuk lagi kecuali perahu karet,”begitu bunyi pesan di beberapa grup whatsapp, semalam.

Pesan berantai ini langsung disikapi tim evakuasi, kendati begitu banyak pula tim evakuasi dari BPBD dan tagana yang terjebak banjir.

Sementara bencana longsor terjadi di kelurahan Tenda Tenda, Kecamatan Hulonthalangi, tepatnya di dekat pintu masuk tempat pelelengan ikan (TPI). Material longsor menutup badan jalan sehingga akses menuju ke Kelurahan Pohe terputus.

Longsor menutupi ruas jalan di dekat pintu masuk tempat pelelangan ikan di kelurahan Tenda, kecamatan Hulondalangi, Kota Gorontalo.
Longsor menutupi ruas jalan di dekat pintu masuk tempat pelelangan ikan di kelurahan Tenda, kecamatan Hulondalangi, Kota Gorontalo.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Gorontalo, Mahmud Saad Kiay Baderan mengatakan pihaknya telah menurunkan anggota untuk membersihkan material longsor agar akses menuju baik dari Kelurahan Pohe ke Tenda, demikian juga sebeliknya bisa kembali dilalui. “Tim akan segera kesana, pak. Mereka akan melakukan penanganan,” kata Mahmud.

Dia juga mengungkapkan, selain longsor, di beberapa titik di Kota Gorontalo terdapat pohon tumbang. Diantaranya, di Kelurahan Botu dan Liluwo. “Saya sudah bagi tim untuk menangani bencana yang terjadi hari ini. Insya Allah bisa segera tertangani semua,” tuturnya.

Longsor juga terjadi di kelurahan Tenilo, Kecamatan Kota Barat dan menyebabkan satu warga meninggal dunia bernama Syarifudin Moo (56). Selain itu, objek wisata benteng Otanaha juga masih ditutup karena di dalam lokasi benteng Otanaha terjadi longsor yang bisa mengancam keselamatan pengunjung.

Beberapa wilayah di Bone Bolango juga diterjang banjir. Seperti desa Tolotio Lembah Hijau, desa Bube, kecamatan Suwawa serta Tapa.

Banjir di wilayah itu tak hanya menutupi jalan raya juga kawasan pemukiman penduduk. Beberapa foto warga terdampak banjir juga memenuhi lini massa media sosial. Di wilayah Dunggala, Tapa, bahkan juga terjadi longsor.

Longsor dan banjir juga menerjang sejumlah wilayah di Kabupaten Gorontalo. Longsor menutupi badan jalan pada sejumlah titik di di wilayah Batudaa Pantai. Jalan tak bisa dilewati oleh motor dan mobil.

Sementara itu, wilayah-wilayah yang berada di wilayah pesisir danau Limboto tergenang akibat luapan air Danau. Bahkan ketinggian air sudah mencapai 2 meter.

Genangan air merendam pemukiman warga sudah 9 hari. Tapi warga menolak mengungsi, seperti di wilayah Telaga, Telaga Biru, Limboto Kabupaten Gorontalo, dan Lekobalo Kota Gorontalo. (rmb/rwf/tro)

Tags: Bencana Alam GorontaloGorontalo Dilanda Bencana AlamPray For Gorontaloprovinsi gorontalo

Related Posts

Personel Brimob Polda Gorontalo dibantu oleh masyarakat sekitar, melakukan perbaikan jembatan yang putus di Dusun Mohulo, Desa Molalahu, Kecamatan Pulubala, Kabupaten Gorontalo.

Gerak Cepat, Brimob Perbaiki Jembatan Putus di Pulubala

Friday, 16 January 2026
Ilustrasi--

ASN Pemprov, Duh, Gaji Blum Maso

Thursday, 15 January 2026
Irjen Pol Widodo

Kapolda Kaget PETI Dekat Mapolres, Picu Banjir di Pohuwato, Pastikan Penindakan

Thursday, 15 January 2026
Gubernur Gorontalo Gusnar Ismail, Ketua DPRD Provinsi Gorontalo Thomas Mopili bersama Kepala BPK Gorontalo pada pelaksanaan penyerahan LHP kepatuhan atas pengelolaan belanja daerah tahun anggaran 2024 dan 2025, Selasa (13/1). (Foto – Ryan/Diskominfotik)

Gubernur Gusnar Ismail Terima Laporan Hasil Pemeriksaan BPK Tahun 2024-2025

Wednesday, 14 January 2026
KABINET BARU - Gubernur Gusnar Ismail menyaksikan penandatanganan berita acara pelantikan bagi pejabat pimpinan tinggi pratama di lingkungan Pemprov Gorontalo, Senin (12/1). (foto: haris/diskominfotik)

Enam OPD Pemprov Lowong, Gusnar Rombak Kabinet, 25 Pejabat Dilantik

Tuesday, 13 January 2026
MAKIN AKRAB - Pertemuan dua politisi Gorontalo, Rusli Habibie dan Adhan Dambea, Jumat (9/1). Keduanya saling support, Rusli bahkan meminta fraksi Golkar DPRD untuk mendukung program Wali Kota Adhan Dambea. (foto: dok)

Rusli: Golkar Wajib Dukung Program Adhan

Monday, 12 January 2026
Next Post
Luapan air danau Limboto yang menggenangi beberapa desa di kecamatan Tilango, yang berada di pesisir danau Limboto.

Sembilan Hari Terendam, Ogah Mengungsi

Discussion about this post

Rekomendasi

Tiga pelaku kekerasan seksual di amankan Polres Bone Bolango, Kamis (15/1/2026) Foto: Natharahman/ Gorontalo Post.

Modus Pesta Miras, Tiga Pria di Bone Bolango Tega Rudapaksa Gadis Belia

Friday, 16 January 2026
Irjen Pol Widodo

Kapolda Kaget PETI Dekat Mapolres, Picu Banjir di Pohuwato, Pastikan Penindakan

Thursday, 15 January 2026
Lodrik Dantene Kepala Desa Londoun, Kecamatan Popayato Timur, Kabupaten Pohuwato. Saat di wawancarai

Ekonomi Masyarakat Desa Londoun Meningkat, Tenaga Kerja Banyak Diserap PT BJA

Wednesday, 21 February 2024
Isra Mi’raj dan Pembangunan Masjid Raya

Isra Mi’raj dan Pembangunan Masjid Raya

Sunday, 18 January 2026

Pos Populer

  • Ketua Yayasan Kumala Vaza Grup, Siti Fatimah Thaib, bersama pemilik dapur dan Kepala SPPG Pentadio Barat secara simbolis menyerahkan CSR kepada pihak SMP 1 Telaga Biru, Rabu (14/1/2026). (F. Diyanti/Gorontalo Post)

    Dukung Program Presiden, Yayasan Kumala Vaza Grup Salurkan CSR ke 20 Sekolah

    79 shares
    Share 32 Tweet 20
  • BREAKING NEWS: Gusnar Lantik 25 Pejabat Pemprov, Berikut Nama-namanya

    590 shares
    Share 236 Tweet 148
  • Modus Pesta Miras, Tiga Pria di Bone Bolango Tega Rudapaksa Gadis Belia

    47 shares
    Share 19 Tweet 12
  • Kemendikdasmen Salurkan Laptop untuk Sekolah Dasar Dukung Digitalisasi Pembelajaran

    188 shares
    Share 75 Tweet 47
  • Kapolda Kaget PETI Dekat Mapolres, Picu Banjir di Pohuwato, Pastikan Penindakan

    34 shares
    Share 14 Tweet 9
Gorontalopost.co.id

Gorontalo Post adalah Media Cetak pertama dan terbesar di Gorontalo, Indonesia, yang mulai terbit perdana pada 1 Mei 2000 yang beral...

Baca Selengkapnya»

Kategori

  • Boalemo
  • Bone Bolango
  • Disway
  • Ekonomi Bisnis
  • Gorontalo Utara
  • Headline
  • Kab Gorontalo
  • Kota Gorontalo
  • Kriminal
  • Metropolis
  • Nasional
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Pendidikan
  • Persepsi
  • Pohuwato
  • Politik
  • Provinsi Gorontalo

Menu

  • Redaksi
  • Tentang Kami
  • Kontak Kami
  • Kode Etik Jurnalistik
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Privacy Policy

Berlangganan dengan email

Masukan email anda untuk menerima pembaruan berita terbaru dan terupdate dari Gorontalo Post

Join 2 other subscribers

© 2025 PT. Gorontalo Cemerlang - Gorontalo Post by Div-TI.

No Result
View All Result
  • METROPOLIS
  • PERISTIWA
  • EKONOMI BISNIS
  • SPORTIVO
  • KORAN DIGITAL

© 2025 PT. Gorontalo Cemerlang - Gorontalo Post by Div-TI.