logo gorontalo post
  • METROPOLIS
  • PERISTIWA
  • EKONOMI BISNIS
  • SPORTIVO
  • KORAN DIGITAL
No Result
View All Result
Logo gorontalo post
  • METROPOLIS
  • PERISTIWA
  • EKONOMI BISNIS
  • SPORTIVO
  • KORAN DIGITAL
No Result
View All Result
logo gorontalo post
No Result
View All Result
Pemkot Gorontalo

Home Disway

Little Dragon

Jitro Paputungan by Jitro Paputungan
Tuesday, 13 February 2024
in Disway
0
Bencana Sapura

DISWAY

Bagikan ke FacebookBagikan ke TwitterBagikan ke Whatsapp
Oleh:
Dahlan Iskan

MULAI tadi malam kita berada di Tahun Naga–kalau Anda percaya pada kalender Tiongkok.

Kalau saja masih muda, saya ingin punya anak di Tahun Naga. Setidaknya bisa menyenangkan perdana menteri Singapura.

Jangankan saya, anak-anak saya pun sudah tidak bisa punya anak lagi: maka tahun apa pun tinggal dijalani saja sambil menghabiskan sisa hidup.

PM Singapura Lee Hsien Long  berharap banyak di Tahun Naga sekarang ini: “Semoga banyak lahir naga-naga kecil di Singapura,” katanya. Ia berharap angka kelahiran di Tahun Naga meningkat.

Related Post

Amang Waron

Reflek Radjimin

Gagal Sukses

Jane Moses

Singapura memang memiliki problem kependudukan. Tiap tahun angka kelahiran menurun. Yang paling rendah di tahun 2022: 1,05. Angka di tahun lalu belum terbit tapi diperkirakan kembali menurun.

Tahun Naga memang dipercaya sebagai terbaik untuk melahirkan bayi. Orang yang lahir di Tahun Naga memiliki power dan keberuntungan. Imran Khan yang juga lahir di Tahun Naga jadi juara dunia kriket dari Pakistan. Lalu jadi perdana menteri. Bahwa kemudian dijatuhkan dan masuk penjara tentu bukan salah si Naga.

Deng Xiaoping  juga lahir di Tahun Naga: 1904, 1916, 1928, 1940, 1952, 1964, 1976, 1988, 2000, 2012, 2024. Juga John Lennon, Martin Luther King, Bruce Lee, Rihana, Shakira, Vladimir Putin, Christian Dior, dan legenda sepak bola Pele.

Di Tahun Baru Imlek tadi malam keluarga Tionghoa berkumpul di rumah orang tua. Bagi yang sudah tidak punya orang tua mereka berkumpul di rumah kakak tertua. Bisa juga di rumah keluarga yang dituakan.

Mereka makan bersama. Makanannya khusus makanan Tahun Baru. Yang wajib: mie panjang umur.

Kini banyak juga yang berkumpulnya di restoran. Lebih praktis. Yang penting makan-makan.

Saya sendiri tadi malam di luar kota. Pagi-pagi ini saya balik ke Surabaya: untuk ber-sport dance di Rumah Gadang pukul 05.45.

Pengurus senam sudah memutuskan: semua harus pakai pakaian adat Tionghoa. Begitulah setiap tahun –di hari raya Imlek. Di antara 200 anggota grup sport dance,sekitar 15 orang yang Tionghoa.

Mayoritas anggota kami berjilbab namun hari ini ikut berpakaian adat Tionghoa plus jilbab.

Di Tahun Naga pagi ini pengurus menyediakan makanan istimewa. Yakni dari salah satu anggota senam yang Tionghoa. Menunya khusus: salad gaya Imlek Singapura dan mishua.

Maka, setelah senam, kami akan makan-makan. Di 10 meja. Tiap meja untuk 15 orang. Di tengah meja sudah siap salad berbagai sayur. Menggunung di satu piring besar. Mereka harus menaburkan sendiri pecahan kacang tanah di atas sayur. Lalu menuangkan sausnya.

Setelah itu semua harus memegang sumpit. Dengan sumpit itu mereka ramai-ramai mengaduk salad: agar sayur, kacang dan sausnya menyatu. Cara mengaduknya: semua menggunakan sumpit, mengambil sayur, mengangkatnya tinggi-tinggi untuk dijatuhkan ke piring lagi. Setengah berebut: siapa yang angkat sayur dengan sumpit yang paling tinggi. Berkali-kali. Sampai salad tercampur sempurna. Sebagian sayur pasti terlempar ke luar piring. Tidak apa-apa.

Saya beberapa kali merayakan Imlek di Singapura. Seperti itulah gayanya. Tidak saya temukan ketika merayakan Imlek di Tiongkok maupun di Taiwan.

Setelah makan salad ala Singapura itu barulah masing-masing makan mishua berkuah panas.

新年快乐!(*)

Tags: Catatan DahlanDahlan IskanDismayLittle Dragon

Related Posts

--

Amang Waron

Tuesday, 13 January 2026
Ilustrasi kondisi seseorang vegetatif.--

Reflek Radjimin

Monday, 12 January 2026
Zohran Mamdani ke Bronx, menandatangani kebijakan di jalanan Sedgwick Avenue didampingi Tascha Van Auken.-crainsnewyork-

Gagal Sukses

Tuesday, 6 January 2026
Ilustrasi Robert Moses dan Jane Jacobs--Savingplaces

Jane Moses

Monday, 5 January 2026
Jumaane Williams (kiri) Zohran Mamdani dan Mark D. Levine.--

Tiga Serangkai

Sunday, 4 January 2026
--

Bintang 2025

Wednesday, 31 December 2025
Next Post
Perkuat Pengawasan Isi Siaran KPID Gorontalo Datangi KPID Sulsel

Perkuat Pengawasan Isi Siaran KPID Gorontalo Datangi KPID Sulsel

Discussion about this post

Rekomendasi

Tiga pelaku kekerasan seksual di amankan Polres Bone Bolango, Kamis (15/1/2026) Foto: Natharahman/ Gorontalo Post.

Modus Pesta Miras, Tiga Pria di Bone Bolango Tega Rudapaksa Gadis Belia

Friday, 16 January 2026
Personel Brimob Polda Gorontalo dibantu oleh masyarakat sekitar, melakukan perbaikan jembatan yang putus di Dusun Mohulo, Desa Molalahu, Kecamatan Pulubala, Kabupaten Gorontalo.

Gerak Cepat, Brimob Perbaiki Jembatan Putus di Pulubala

Friday, 16 January 2026
Kemendikdasmen Salurkan Laptop untuk Sekolah Dasar Dukung Digitalisasi Pembelajaran

Kemendikdasmen Salurkan Laptop untuk Sekolah Dasar Dukung Digitalisasi Pembelajaran

Saturday, 20 December 2025
New Honda Stylo 160 Glam Black. (foto : dok /daw)

New Honda Stylo 160, Makin Modis Dibanderol Mulai Rp 29 jutaan

Monday, 4 March 2024

Pos Populer

  • Para pejabat pimpinan tinggi pratama di lingkungan Pemprov Gorontalo yang menajalani pelantikan, berlangsung di ruang dulohupa kantor gubernur, Senin (12/1). (foto: tangkapan layar)

    BREAKING NEWS: Gusnar Lantik 25 Pejabat Pemprov, Berikut Nama-namanya

    590 shares
    Share 236 Tweet 148
  • Dukung Program Presiden, Yayasan Kumala Vaza Grup Salurkan CSR ke 20 Sekolah

    79 shares
    Share 32 Tweet 20
  • Kemendikdasmen Salurkan Laptop untuk Sekolah Dasar Dukung Digitalisasi Pembelajaran

    187 shares
    Share 75 Tweet 47
  • Modus Pesta Miras, Tiga Pria di Bone Bolango Tega Rudapaksa Gadis Belia

    46 shares
    Share 18 Tweet 12
  • Bupati-Bupati Kita

    49 shares
    Share 20 Tweet 12
Gorontalopost.co.id

Gorontalo Post adalah Media Cetak pertama dan terbesar di Gorontalo, Indonesia, yang mulai terbit perdana pada 1 Mei 2000 yang beral...

Baca Selengkapnya»

Kategori

  • Boalemo
  • Bone Bolango
  • Disway
  • Ekonomi Bisnis
  • Gorontalo Utara
  • Headline
  • Kab Gorontalo
  • Kota Gorontalo
  • Kriminal
  • Metropolis
  • Nasional
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Pendidikan
  • Persepsi
  • Pohuwato
  • Politik
  • Provinsi Gorontalo

Menu

  • Redaksi
  • Tentang Kami
  • Kontak Kami
  • Kode Etik Jurnalistik
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Privacy Policy

Berlangganan dengan email

Masukan email anda untuk menerima pembaruan berita terbaru dan terupdate dari Gorontalo Post

Join 2 other subscribers

© 2025 PT. Gorontalo Cemerlang - Gorontalo Post by Div-TI.

No Result
View All Result
  • METROPOLIS
  • PERISTIWA
  • EKONOMI BISNIS
  • SPORTIVO
  • KORAN DIGITAL

© 2025 PT. Gorontalo Cemerlang - Gorontalo Post by Div-TI.