logo gorontalo post
  • METROPOLIS
  • PERISTIWA
  • EKONOMI BISNIS
  • SPORTIVO
  • KORAN DIGITAL
No Result
View All Result
Logo gorontalo post
  • METROPOLIS
  • PERISTIWA
  • EKONOMI BISNIS
  • SPORTIVO
  • KORAN DIGITAL
No Result
View All Result
logo gorontalo post
No Result
View All Result
Pemkot Gorontalo

Home Gorontalo Utara

Seorang Buruh Ditemukan Meninggal Dunia di Pelabuhan Kwandang

Lukman Husain by Lukman Husain
Wednesday, 4 October 2023
in Gorontalo Utara
0
penemuan jenazah

Penemuan jenazah di kawasan pelabuhan perikanan kwandang, sempat membuat masyarakat sekitar heboh.

Bagikan ke FacebookBagikan ke TwitterBagikan ke Whatsapp

Gorontalopost.id– Masyarakat yang ada di Desa Katialada, Kecamatan Kwandang, Kabupaten Gorontalo Utara (Gorut), tepatnya di Pelabuhan Kwandang, dihebohkan dengan penemuan jenazah seorang lelaki.

Informasi yang dirangkum Gorontalo Post, lelaki yang ditemukan dalam kondisi telah meninggal dunia tersebut bernama Adrian Frans Alias Adi (57), yang merupakan buruh harian lepas. Jenazah Adrian, pertama kali ditemukan oleh saksi yang bernama Padli Lubis alias Padli (28).

Awalnya, Padli pada Rabu (3/10), sekitar pukul 13.30 Wita, hendak menuju ke lokasi perahu yang berada di Kawasan Pelabuhan Perikanan Kwandang, untuk menguras air yang berada di dalam perahu.

Saat melintas di Depot Pertamina Perikanan SPDM Koperasi KSU Lamahu, yang berada di dalam kawasan perlabuhan perikanan Kwandang, Padli melihat seorang laki-laki yang pada posisi duduk tersandar diam di pagar Depot Pertamina Perikanan SPDM Koperasi KSU Lamahu. Merasa curiga, Padli kemudian bergegas menuju penampungan ikan, dengan maksud mengajak temannya Rusman Laode dan Heriyanto Paramata, untuk mengecek siapa laki-laki yang tersandar di pagar.

Related Post

Pemda Gorut Didorong Untuk Optimalisasi PAD, Lakukan Inovasi dan Tingkatkan Kesadaran Wajib Pajak

Aliansi Mahardika Geruduk Pemda Gorut, Terkait Ijazah Palsu, Calo, Korupsi dan Pengelolaan Pulau

Video Viral, Aleg Gorut Bantah Cibir Pendemo

PPPK Paruh Waktu, Hari Ini Batas Waktu Penginputan Data

Setelah sampai di lokasi tersebut, Heriyanto Paramata melihat dan mengenal bahwa laki-laki itu adalah Adrian Frans, yang sudah dalam kondisi meninggal dunia. Heriyanto Paramata kemudian melapor kepada petugas pos jaga perikanan.

Tak lama kemudian, aparat Kepolisian, aparat desa dan masyarakat sekitar mulai berdatangan. Jenazah kemudian dibawa ke Rumah Sakit Umar Zainal Sidiki, dengan menggunakan mobil dinas patroli Polsek Kwandang untuk dilakukan visum luar oleh dokter.

Kapolres Gorontalo Utara, AKBP Andik Gunawan,S.I.K ketika diwawancarai membenarkan adanya penemuan jenazah tersebut.

Selain itu, dari penyempaian pihak dokter Rumah Sakit Zainal Umar Sidiki, di mana dari hasil pemeriksaan luar yang telah dilakukan, korban tidak ada tanda-tanda kekerasan fisik dan terdapat bungkusan yang berisikan obat, yang menurut dokter merupakan obat darah tinggi.

“Kami sudah melakukan sejumlah langkah-langkah, mulai dari mendatangi tempat kejadian perkara (TKP), meminta keterangan saksi-saksi, serta melakukan pengawalan hingga ke rumah sakit. Dari pengakuan pihak keluarga pula, korban memang sering mengalami pusing-pusing dikarenakan tekanan darah tinggi.

Selanjutnya, jenazah telah kami serahkan kepada pihak keluarga, untuk kemudian dikebumikan,” pungkas Alumnus Akpol 2003 ini. (kif)

Tags: berita gorontaloberita terkiniburuhMeninggal Duniapenemuan jenazah

Related Posts

Jubir Fraksi Hanura-PKS, Wiwin pajiu saat menyampaikan pendapat fraksi.

Pemda Gorut Didorong Untuk Optimalisasi PAD, Lakukan Inovasi dan Tingkatkan Kesadaran Wajib Pajak

Wednesday, 22 October 2025
Masa aksi Aliansi Mahardika saat mendatangi Kantor Bupati dan DPRD Gorut, Senin (20/10/2025).

Aliansi Mahardika Geruduk Pemda Gorut, Terkait Ijazah Palsu, Calo, Korupsi dan Pengelolaan Pulau

Tuesday, 21 October 2025
Klarifikasi Aleg Kabupaten Gorontalo Utara dari Fraksi Nasdem, Dheninda Chaerunnisa, kepada awak media, Selasa (14/10). (Foto: Natharahman/ Gorontalo Post)

Video Viral, Aleg Gorut Bantah Cibir Pendemo

Wednesday, 15 October 2025
Hendra Nurdin

PPPK Paruh Waktu, Hari Ini Batas Waktu Penginputan Data

Wednesday, 8 October 2025
Tamrin Puloli alias Ka Nini (62) ditetapkan dalam Daftar Pencarian Orang (DPO), kasus dugaan pencabulan.

Opa di Gorut Jadi DPO Kasus Dugaan Pencabulan

Wednesday, 8 October 2025
Tim bola voli setwan Gorut bersama manager, Kabag Tata Usaha dan Kehumasan, Yayu Rahayu Dali, Senin (11/08/2025).

Meriahkan HUT RI ke-80, Setwan Turunkan Tim Ikut Turnamen Voli

Tuesday, 12 August 2025
Next Post
Sawah di Kota Gorontalo Kekeringan, Petani Terancam Gagal Panen

Sawah di Kota Gorontalo Kekeringan, Petani Terancam Gagal Panen

Discussion about this post

Rekomendasi

Tiga pelaku kekerasan seksual di amankan Polres Bone Bolango, Kamis (15/1/2026) Foto: Natharahman/ Gorontalo Post.

Modus Pesta Miras, Tiga Pria di Bone Bolango Tega Rudapaksa Gadis Belia

Friday, 16 January 2026
Personel Brimob Polda Gorontalo dibantu oleh masyarakat sekitar, melakukan perbaikan jembatan yang putus di Dusun Mohulo, Desa Molalahu, Kecamatan Pulubala, Kabupaten Gorontalo.

Gerak Cepat, Brimob Perbaiki Jembatan Putus di Pulubala

Friday, 16 January 2026
Kemendikdasmen Salurkan Laptop untuk Sekolah Dasar Dukung Digitalisasi Pembelajaran

Kemendikdasmen Salurkan Laptop untuk Sekolah Dasar Dukung Digitalisasi Pembelajaran

Saturday, 20 December 2025
Irjen Pol Widodo

Kapolda Kaget PETI Dekat Mapolres, Picu Banjir di Pohuwato, Pastikan Penindakan

Thursday, 15 January 2026

Pos Populer

  • Para pejabat pimpinan tinggi pratama di lingkungan Pemprov Gorontalo yang menajalani pelantikan, berlangsung di ruang dulohupa kantor gubernur, Senin (12/1). (foto: tangkapan layar)

    BREAKING NEWS: Gusnar Lantik 25 Pejabat Pemprov, Berikut Nama-namanya

    590 shares
    Share 236 Tweet 148
  • Dukung Program Presiden, Yayasan Kumala Vaza Grup Salurkan CSR ke 20 Sekolah

    79 shares
    Share 32 Tweet 20
  • Kemendikdasmen Salurkan Laptop untuk Sekolah Dasar Dukung Digitalisasi Pembelajaran

    187 shares
    Share 75 Tweet 47
  • Modus Pesta Miras, Tiga Pria di Bone Bolango Tega Rudapaksa Gadis Belia

    46 shares
    Share 18 Tweet 12
  • Bupati-Bupati Kita

    49 shares
    Share 20 Tweet 12
Gorontalopost.co.id

Gorontalo Post adalah Media Cetak pertama dan terbesar di Gorontalo, Indonesia, yang mulai terbit perdana pada 1 Mei 2000 yang beral...

Baca Selengkapnya»

Kategori

  • Boalemo
  • Bone Bolango
  • Disway
  • Ekonomi Bisnis
  • Gorontalo Utara
  • Headline
  • Kab Gorontalo
  • Kota Gorontalo
  • Kriminal
  • Metropolis
  • Nasional
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Pendidikan
  • Persepsi
  • Pohuwato
  • Politik
  • Provinsi Gorontalo

Menu

  • Redaksi
  • Tentang Kami
  • Kontak Kami
  • Kode Etik Jurnalistik
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Privacy Policy

Berlangganan dengan email

Masukan email anda untuk menerima pembaruan berita terbaru dan terupdate dari Gorontalo Post

Join 2 other subscribers

© 2025 PT. Gorontalo Cemerlang - Gorontalo Post by Div-TI.

No Result
View All Result
  • METROPOLIS
  • PERISTIWA
  • EKONOMI BISNIS
  • SPORTIVO
  • KORAN DIGITAL

© 2025 PT. Gorontalo Cemerlang - Gorontalo Post by Div-TI.