Gorontalopost.co.id, GORONTALO – Pemerintah Kabupaten Pohuwato terus mendorong pemerataan pendidikan agar dapat dirasakan oleh seluruh lapisan masyarakat.
Namun, upaya tersebut masih dihadapkan pada tantangan ketimpangan akses, kualitas pendidik, hingga ketersediaan sarana pendidikan di sejumlah wilayah.
Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Pohuwato, Arman Mohamad, menegaskan bahwa pemerataan pendidikan tidak cukup hanya dengan membuka sekolah, tetapi harus dibarengi dengan pemenuhan aspek-aspek mendasar lainnya.
“Pemerataan pendidikan bukan hanya soal keberadaan sekolah, tetapi bagaimana memastikan seluruh anak memiliki akses yang sama, tanpa dibatasi oleh kondisi ekonomi maupun letak geografis,” ujar Arman.
Ia mengakui, hingga saat ini masih terdapat anak-anak yang belum memperoleh layanan pendidikan secara optimal akibat faktor jarak tempuh dan keterbatasan ekonomi keluarga.
Kondisi tersebut, menurutnya, menjadi perhatian serius pemerintah daerah agar tidak menimbulkan kesenjangan kualitas sumber daya manusia di masa depan.
“Kami masih menemukan anak-anak yang kesulitan mengakses pendidikan karena jarak dan kemampuan ekonomi. Ini tidak boleh dibiarkan, karena akan berdampak jangka panjang,” katanya.
Selain persoalan akses, Arman juga menyoroti kualitas pendidik yang dinilai perlu terus ditingkatkan agar mutu pembelajaran di setiap wilayah dapat setara.
“Kualitas guru harus merata. Anak-anak di wilayah terpencil harus mendapatkan layanan pendidikan yang sama baiknya dengan yang ada di pusat wilayah,” tegasnya.
Persoalan lain yang tak kalah penting, lanjut Arman, adalah pemerataan sumber daya pendidikan, baik sarana prasarana maupun bahan pendukung pembelajaran. Ketimpangan fasilitas sekolah dinilai masih menjadi kendala dalam menciptakan proses belajar mengajar yang efektif.
“Fasilitas dan sumber daya pendidikan juga harus adil. Sekolah-sekolah harus memiliki sarana yang memadai agar pembelajaran berjalan optimal,” ujarnya.
Melalui penguatan akses universal, peningkatan kualitas pendidik, serta pemerataan sumber daya pendidikan, Pemerintah Kabupaten Pohuwato menargetkan peningkatan kualitas pendidikan secara menyeluruh.
Langkah ini diharapkan mampu mencegah ketertinggalan pendidikan di wilayah tertentu serta menjamin hak setiap anak untuk memperoleh layanan pendidikan yang layak. (Tr-76)













Discussion about this post