Gorontalopost.id, GORONTALO – Pemerintah Kota Gorontalo bergerak cepat membantu warganya yang tertimpa musibah kebakaran di Kelurahan Dulalowo, Kecamatan Kota Tengah.
Buktinya, penjabat (Pj) Wali Kota Gorontalo, Ismail Madjid didampingi sejumlah pimpinan organisasi perangkat daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Kota Gorontalo mendatangi lokasi sembari membawa berbagai bantuan yang dibutuhkan korban, Selasa (3/9/2024).
“Insya Allah bantuan yang kami serahkan hari ini, bisa membantu ibu dan sekeluarga,” ucap Ismail sambil menyerahkan bantuan secara simbolis.
Dia juga mengimbau kepada korban untuk tabah menjalani cobaan yang diberikan sang kuasa. Menurut Ismail, ujian ini, pasti bisa dilalui hingga akhirnya perekonomian korban kembali stabil.
“Allah menguji umatnya itu, pasti sesuai dengan kemampuan umat itu sendiri. Jalan ujian ini, dengan hati penuh ikhlas. Insya Allah ibu dan kelarga bisa melewatinya. Amin,” tutur Ismail.
Mantan Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Gorontalo itu, juga mengimbau kepada warga masyarakat Kota Gorontalo agar selalu waspada dengan hal-hal yang dapat memicu kebakaran.
Seperti, lanjut Ismail, memelihara secara berkala sambungan arus listrik di rumah, tidak meninggalkan kompor menyala, menjauhkan, bahkan melarang anak-anak bermain korek api, kembang api dan lain sebagainya.
“Kita bisa melakukan pencegahan terhadap kebakaran dengan meningkatkan kewaspadaan. Contohnya itu, tidak meninggalkan kompor menyala saat memasak, rajin memeriksa sambungan listrik, dan hal-hal lain yang bisa mencegah terjadinya kebakaran,” imbau Ismail.(rwf)
Comment