Gorontalopost.id, GORONTALO – Komandan Korem 131/Nani Wartabone (NWB) Gorontalo, Brigjen TNI Hari Pahlawantoro, memegaskan netralitas TNI dalam menghadapi pemilihan kepala daerah dan wakil kepala daerah (Pilkada) yang tahapanya sedang berlangsung saat ini.
Penegasan itu, disampaikan jenderal bitang satu itu, saat melakukan kunjungan kerja perdana di Markas Kodim 1304 Gorontalo, Senin (10/6) pagi.
“Yang pertama, memberikan penekanan bahwa sikap TNI jelas netral agar kegiatan atau pelaksanaan pilkada dapat berjalan dengan baik,”tegas Brigjen TNI Hari Pahlawantoro.
Dengan netralitas TNI itu, ia menekankan semua prajurit TNI agar tidak terlibat dalam kegiatan politik praktis. Kendati begitu, ia memastikan TNI mendukung penuh pelaksanaan Pilkada di Gorontalo agar berlangsung aman dan lancar.
Dimana, dalam pengamana Pilkada, TNI kata Danrem, memposisikan diri sesuai aturan yang berlaku. “TNI melaksanakan perbantuan untuk Polri maupun Pemerintah Daerah,TNI bersikap netral dan tidak berpihak ke siapapun, itu jadi komitmen kami semua TNI angkatan darat,”tegasnya.
Dalam kunjunganya tersebut, Danrem 131/NWB Brigjen TNI Hari Pahlawantoro juga mensosialisasikan pelaksanaan tugas-tugas TNI kedepan diluar program-program yang sudah tertera sesuai dengan program TNI kepada seluruh prajurit. Ada beberapa program program unggulan TNI angkatan darat yang harus di jalankan.
“Yang pertama, terkait dengan pertahanan pangan, kemudian yang kedua penyediaan tipe-tipe air, baik untuk masyarakat dan untuk pertanian, kemudian yang ketiga adalah program unggulan TNI yaitu, terkait dengan lingkungan hidup. Seperti kebersihan, bagian reboisasi hutan hutan yang gundul, dan penanaman magrove,”ujarnya.
Program-program tersebut, lanjut Brigjen TNI Hari Pahlawantoro yang akan dijalankan jajaran Korem 131/NWB.
“Sehingga dapat terpaku dengan baik dengan seluruh komponen bangsa, saya lihat potensi di Gorontalo ini sungguh sangat luar biasa, sudah kewajiban kita bersama untuk mensejahtrakan masyarakat Gorontalo,”paparnya.
Khusus untuk lingkungan Kodim 1304 Gorontalo, ia menekankan agar mensupport program pemerintah daerah, sama seperti penekananya untuk Kodim lainya dalam jajaran Korem 131/NWB.
“Saya kira sama untuk bisa mensupport pemerintah daerah setempat, di bidang teretorial kami, karena itu tugas pokok dari TNI angkatan darat,”tandasnya. (mg-07/mg-01)
Comment