Gorontalopost.id – Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Gorontalo, Darda Daraba, mendatangi Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) RI, Rabu (11/5).
Darda yang didampingi asisten bidang pemerintahan Setda Provinsi Gorontalo, Sukri Botutihe, diterima langsung Menpora RI, Zainudin Amali.
Kunjungan Sekdaprov itu, terkait rencana pelantikan penjabat (Pj) Gubernur Gorontalo, oleh Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian, Kamis (12/5) hari ini.
“Tadi diterima langsung oleh pak Menpora, karena salah satu pejabatnya, itu akan dilantik sebagai Penjabat (Pj) Gubernur Gorontalo besok,”ujar Darda, via seluler kepada Gorontalo Post, usai pertemuan kemarin.
Pejabat Kemenpora yang dimaksud Darda adalah staf ahli Kemenpora bidang sportivitas, Hamka Hendra Noer. Mantan Sekretaris Umum Lamahu itu, rencananya dilantik Mendagri Tito Karnavian, pagi ini, di Kemendagri. Pelantikan itu sesuai dengan keputusan presiden nomor 50/P tahun 2022.
Sementara itu, dalam pertemuan yang berlangsung di ruang kerja Menpora tersebut, Hamka juga turut hadir. Menpora Zainudin Amali, kata Darda, turut bangga salah satu pejabat pada kementerian yang dipimpinya dipercaya Presiden Joko Widodo untuk memimpin Provinsi Gorontalo, selama masa transisi pemerintahan menuju Pilkada serentak 2024 mendatang.
Sekdaprov Darda Daraba mengatakan, ia bersama jajaranya siap bersinergi dan mendukung Pj Gubernur Hamka Hendra Noer dalam menjalankan roda pemerintahan di Provinsi Gorontalo.
“Tentunya kita siap mendukung, dan bersinergi bersama pak Hamka,”ujarnya. Seperti diketahui jabatan Gubernur Gorontalo Rusli Habibie dan Wakil Gubernur Idris Rahim, berakhir hari ini. Kemendagri kemudian mengusulkan tiga nama calon penjagub ke Presiden, dan yang dipilih Presiden adalah Hamka Hendra Noer. (tro)
Comment