logo gorontalo post
  • METROPOLIS
  • PERISTIWA
  • EKONOMI BISNIS
  • SPORTIVO
  • KORAN DIGITAL
No Result
View All Result
Logo gorontalo post
  • METROPOLIS
  • PERISTIWA
  • EKONOMI BISNIS
  • SPORTIVO
  • KORAN DIGITAL
No Result
View All Result
logo gorontalo post
No Result
View All Result
Pemkot Gorontalo

Home Headline

Komjen Pol Wahyu Widada, Mantan Kapolda Gorontalo ke dua yang Jabat Kabareskrim 

Jitro Paputungan by Jitro Paputungan
Tuesday, 27 June 2023
in Headline
0
Komjen Pol Wahyu Widada, Mantan Kapolda Gorontalo ke dua yang Jabat Kabareskrim 

Komjen Pol Wahyu Widada

Bagikan ke FacebookBagikan ke TwitterBagikan ke Whatsapp

Related Post

Gerak Cepat, Brimob Perbaiki Jembatan Putus di Pulubala

ASN Pemprov, Duh, Gaji Blum Maso

Kapolda Kaget PETI Dekat Mapolres, Picu Banjir di Pohuwato, Pastikan Penindakan

Gubernur Gusnar Ismail Terima Laporan Hasil Pemeriksaan BPK Tahun 2024-2025

gorontalopost.id- Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo kembali melakukan mutasi perwira tinggi. Jabatan kepala badan reserse kriminal (Bareskrim) Polri, kini dipercayakan kepada mantan Kapolda Gorontalo, Komjen Pol Wahyu Widada. Kabareskrim sebelumnya dijabat Komjen Agus Andrianto yang dipromosi sebagai Waka Polri. Penunjukan Komjen Wahyu Widada tertuang dalam surat telegram (TR) Nomor: ST/1393/VI/KEP./2023 tanggal 24 Juni 2023. TR dengan klasifikasi biasa itu ditandatangani langsung Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

Sebelum menjabat Kabereskrim Polri, Komjen Pol Wahyu Widada sejak Februari 2023 ditunjuk sebagai Kabaintelkam Polri, yang sebelumnya juga menjabat Asisten SDM Polri. Diketahui Komjen Wahyu Widada menjabat sebagai Kapolda Gorontalo mulai 21 Oktober 2019. Ia terbilang singkat di Gorontalo, hanya kurang lebih tiga bulan Kapolri memutasi lulusan terbaik Akademi Kepolisian 1991 ini menjadi Kapolda Aceh pada 3 Februari 2020.

Kendati pengabdianya singkat di Gorontalo, namun jenderal bintang tiga mampu menoreh kinerja terbaik dengan segudang prestasi, terutama dalam mewajudkan Gorontalo bebas gangguan Kamtibmas. Ini terlihat dari keseriusanya menindak pelaku penyeludupan dengan menggagalkan distribusi miras produk lokal Captikus lebih dari 25 ton. Miras sendiri merupakan salah satu pemicu utama tindak kriminal. Selain itu, Komjen Wahyu saat itu berhasil mengungkap para pelaku kejahatan panah wayer yang sangat meresahkan warga Kota Gorontalo kala itu. Termasuk kasus yang diungkap adalah penggelapan dana jamaah umrah. Selain Komjen Pol Wahyu Widada, mantan Kapolda Gorontalo yang pernah menjabat sebagai Kabareskrim Polri adalah Komjen Budi Waseso.

Sementara posisi Kabaintelkam Polri yang ditinggal Komjen Wahyu Widada, akan diisi oleh Komjen Suntana. “Komjen Pol Drs. Suntana, M.Si. NRP 66060616 Pati Baintelkam Polri (Persiapan Penugasan Luar Struktur) diangkat dalam jabatan baru sebagai Kabaintelkam Polri,” bunyi TR Kapolri.
Selain jabatan Kabareskrim dan Kabaintelkam Polri, Kapolri juga memutasi sejumlah pejabat utama, termasuk tiga Kapolda dan enam Waka Polda. Dalam surat Telegram Kapolri Nomor: ST/1394/VI/KEP./2023, tentang mutasi tiga kapolda, yakni Kapolda Sumatera Utara, Kapolda Sulawesi Barat, dan Kapolda Bali.

Surat Telegram tersebut ditandatangani oleh Asisten Kapolri Bidang SDM (As SDM) Irjen Pol. Dedi Praseyo. Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karopenmas) DivHumas Polri Brigjen Pol. Ahmad Ramadhan di Jakarta, Senin (26/6), menyebut ada lima surat telegram Kapolri terkait mutasi terhadap 536 personel Polri, termasuk 3 kapolda tersebut. “Polri menerbitkan lima surat telegram yang diterbitkan pada tanggal 24 Juni 2023. Secara keseluruhan terdapat 539 personel yang dimutasi,” kata Ramadhan. Irjen Pol. Agung Setya Imam Effendi, yang menjabat Asisten Kapolri Bidang Operasi (Asops) ditunjuk sebagai Kapolda Sumatera Utara menggantikan Irjen Panca Putra.

Irjen Panca Putra dimutasi sebagai perwira tinggi (Pati) Lemdiklat Polri untuk persiapan penugasan luar struktur Polri. Kursi Kapolda Sulbar ditempati oleh Irjen Pol. Adang Ginanjar yang sebelumnya menjabat sebagai Widyaiswara Utama Sespim Lemdiklat Polri. Lalu Kapolda Bali dijabat oleh Brigjen Ida Bagus KD Putra Narendra yang sebelumnya menjabat sebagai Karoada B/J Slog Polri. Adapun untuk jabatan Asops yang menggantikan Irjen Pol. Agung Setya Imam Effendi oleh Irjen Pol. Verdianto Iskandar Bitticaca yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolda Sulbar. Irjen Putu Jaya Danu Putra yang sebelumnya menjabat Kapolda Bali dimutasi sebagai Pati Baintelkam Polri persiapan penugasan luar struktur.

Kapolri juga memutasi enam wakapolda, yakni Wakapolda Sulawesi Tengah (Sulteng), Wakapolda Bengkulu, Wakapolda Maluku Utara (Malut), Wakapolda Kepulauan Riau (Kepri), Wakapolda Kalimantan Barat (Kalbar), dan Wakapolda Bali. Kursi jabatan Wakapolda Sulteng ditempati Brigjen Pol. Soeseno Noerhandoko, Wakapolda Bengkulu Brigjen Pol. Agus Salim, Wakapolda Bengkulu dijabat oleh Brigjen Pol. Agus Salim. Selanjutnya, Wakapolda Malut ditempati oleh Brigjen Pol. Samudi, Wakapolda Kepri Brigjen Pol. Asep Safrudin, Wakapolda Kalbar Brigjen Pol. Roma Hutajulu dan Wakapolda Bali Brigjen Pol. I Gusti Kade Budhi Harryarsana. (tro/jpnn)

Tags: KabareskrimkapoldaKapolda Acehkapolda gorontaloKomjen Pol Wahyu Widadamabes polri

Related Posts

Personel Brimob Polda Gorontalo dibantu oleh masyarakat sekitar, melakukan perbaikan jembatan yang putus di Dusun Mohulo, Desa Molalahu, Kecamatan Pulubala, Kabupaten Gorontalo.

Gerak Cepat, Brimob Perbaiki Jembatan Putus di Pulubala

Friday, 16 January 2026
Ilustrasi--

ASN Pemprov, Duh, Gaji Blum Maso

Thursday, 15 January 2026
Irjen Pol Widodo

Kapolda Kaget PETI Dekat Mapolres, Picu Banjir di Pohuwato, Pastikan Penindakan

Thursday, 15 January 2026
Gubernur Gorontalo Gusnar Ismail, Ketua DPRD Provinsi Gorontalo Thomas Mopili bersama Kepala BPK Gorontalo pada pelaksanaan penyerahan LHP kepatuhan atas pengelolaan belanja daerah tahun anggaran 2024 dan 2025, Selasa (13/1). (Foto – Ryan/Diskominfotik)

Gubernur Gusnar Ismail Terima Laporan Hasil Pemeriksaan BPK Tahun 2024-2025

Wednesday, 14 January 2026
KABINET BARU - Gubernur Gusnar Ismail menyaksikan penandatanganan berita acara pelantikan bagi pejabat pimpinan tinggi pratama di lingkungan Pemprov Gorontalo, Senin (12/1). (foto: haris/diskominfotik)

Enam OPD Pemprov Lowong, Gusnar Rombak Kabinet, 25 Pejabat Dilantik

Tuesday, 13 January 2026
MAKIN AKRAB - Pertemuan dua politisi Gorontalo, Rusli Habibie dan Adhan Dambea, Jumat (9/1). Keduanya saling support, Rusli bahkan meminta fraksi Golkar DPRD untuk mendukung program Wali Kota Adhan Dambea. (foto: dok)

Rusli: Golkar Wajib Dukung Program Adhan

Monday, 12 January 2026
Next Post
Foto ilustrasi : freepik.com

Bermain di Kolam, 2 Siswi SMP di Palembang Tewas Tenggelam

Discussion about this post

Rekomendasi

Tiga pelaku kekerasan seksual di amankan Polres Bone Bolango, Kamis (15/1/2026) Foto: Natharahman/ Gorontalo Post.

Modus Pesta Miras, Tiga Pria di Bone Bolango Tega Rudapaksa Gadis Belia

Friday, 16 January 2026
Irjen Pol Widodo

Kapolda Kaget PETI Dekat Mapolres, Picu Banjir di Pohuwato, Pastikan Penindakan

Thursday, 15 January 2026
Personel Brimob Polda Gorontalo dibantu oleh masyarakat sekitar, melakukan perbaikan jembatan yang putus di Dusun Mohulo, Desa Molalahu, Kecamatan Pulubala, Kabupaten Gorontalo.

Gerak Cepat, Brimob Perbaiki Jembatan Putus di Pulubala

Friday, 16 January 2026
Kemendikdasmen Salurkan Laptop untuk Sekolah Dasar Dukung Digitalisasi Pembelajaran

Kemendikdasmen Salurkan Laptop untuk Sekolah Dasar Dukung Digitalisasi Pembelajaran

Saturday, 20 December 2025

Pos Populer

  • Para pejabat pimpinan tinggi pratama di lingkungan Pemprov Gorontalo yang menajalani pelantikan, berlangsung di ruang dulohupa kantor gubernur, Senin (12/1). (foto: tangkapan layar)

    BREAKING NEWS: Gusnar Lantik 25 Pejabat Pemprov, Berikut Nama-namanya

    590 shares
    Share 236 Tweet 148
  • Dukung Program Presiden, Yayasan Kumala Vaza Grup Salurkan CSR ke 20 Sekolah

    78 shares
    Share 31 Tweet 20
  • Kemendikdasmen Salurkan Laptop untuk Sekolah Dasar Dukung Digitalisasi Pembelajaran

    185 shares
    Share 74 Tweet 46
  • Bupati-Bupati Kita

    48 shares
    Share 19 Tweet 12
  • Excapator dan Ratusan Alat PETI Diamankan, Hasil Operasi Tim Gabungan Selama Enam Hari, Forkopimda Segera Lakukan Evaluasi

    40 shares
    Share 16 Tweet 10
Gorontalopost.co.id

Gorontalo Post adalah Media Cetak pertama dan terbesar di Gorontalo, Indonesia, yang mulai terbit perdana pada 1 Mei 2000 yang beral...

Baca Selengkapnya»

Kategori

  • Boalemo
  • Bone Bolango
  • Disway
  • Ekonomi Bisnis
  • Gorontalo Utara
  • Headline
  • Kab Gorontalo
  • Kota Gorontalo
  • Kriminal
  • Metropolis
  • Nasional
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Pendidikan
  • Persepsi
  • Pohuwato
  • Politik
  • Provinsi Gorontalo

Menu

  • Redaksi
  • Tentang Kami
  • Kontak Kami
  • Kode Etik Jurnalistik
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Privacy Policy

Berlangganan dengan email

Masukan email anda untuk menerima pembaruan berita terbaru dan terupdate dari Gorontalo Post

Join 2 other subscribers

© 2025 PT. Gorontalo Cemerlang - Gorontalo Post by Div-TI.

No Result
View All Result
  • METROPOLIS
  • PERISTIWA
  • EKONOMI BISNIS
  • SPORTIVO
  • KORAN DIGITAL

© 2025 PT. Gorontalo Cemerlang - Gorontalo Post by Div-TI.