logo gorontalo post
  • METROPOLIS
  • PERISTIWA
  • EKONOMI BISNIS
  • SPORTIVO
  • KORAN DIGITAL
No Result
View All Result
Logo gorontalo post
  • METROPOLIS
  • PERISTIWA
  • EKONOMI BISNIS
  • SPORTIVO
  • KORAN DIGITAL
No Result
View All Result
logo gorontalo post
No Result
View All Result
Pemkot Gorontalo

Home Headline

Meski Dicibir Pengguna Medsos, Wabup Ini Teguh Tegakkan Protkes

Aslan by Aslan
Thursday, 24 June 2021
in Headline
0
Wakil Bupati Bone Bolango, Merlan Uloli ketika memakaikan masker kepada salah satu pengunjung pasar tradisional. (Foto : Fajrin/Istimewa)

Wakil Bupati Bone Bolango, Merlan Uloli ketika memakaikan masker kepada salah satu pengunjung pasar tradisional. (Foto : Fajrin/Istimewa)

Bagikan ke FacebookBagikan ke TwitterBagikan ke Whatsapp

PANDEMI Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) belum juga berakhir. Pimpinan-pimpinan daerah tak
tinggal diam untuk menekan penambahan kasus aktif di daerahnya masing-masing. Sosialisasi,
edukasi, gencar melakukan vaskinasi, hingga turun ke masyarakat untuk menegakkan Protokol
Kesehatan (Protkes).

Seperti yang dilakukan Wakil Bupati Bone Bolango, Merlan Uloli pada ramadhan 1442 Hijriah,
beberapa bulan yang lalu. Ia mendatangi masjid-masjid dan pasar tradisional di Kabupaten Bone
Bolango untuk menegakkan protokol kesehatan.

LAPORAN : RENDI WARDANI FATHAN/GORONTALO

Jam di dinding menunjukkan pukul 15.00 Wita. Para Aparatur Sipil Negara (ASN) dilingkungan
Pemerintah Kabupaten Bone Bolango mulai meninggalkan ruangan kerjanya untuk kembali ke rumah.
Termasuk Wakil Bupati Bone Bolango, Merlan Uloli. Tapi, pemimpin yang berlatar belakang
birokrat ini tidak langsung kembali ke rumah.

Related Post

Gerak Cepat, Brimob Perbaiki Jembatan Putus di Pulubala

ASN Pemprov, Duh, Gaji Blum Maso

Kapolda Kaget PETI Dekat Mapolres, Picu Banjir di Pohuwato, Pastikan Penindakan

Gubernur Gusnar Ismail Terima Laporan Hasil Pemeriksaan BPK Tahun 2024-2025

Ia masih mengitari sejumlah lokasi yang biasa terjadi kerumunan warga. Kala itu, ia bersyukur
dilokasi-lokasi yang didatanginya tak ada kerumunan sama sekali. Merlan pun langsung menuju ke
rumahnya yang terletak di Desa Talango, Kecamatan Kabila, untuk buka puasa bersama keluarga.

Setelah buka puasa dan shalat Maghrib, Merlan bersiap-siap melakukan pemantauan sekaligus
menegakkan protokol kesehatan dimasji-masjid. Hal itu dilakukannya dalam rangka menindaklanjuti
surat edaran Kementerian Agama (Kemenag) RI. Edaran tersebut mengatur tentang pelaksanaan
shalat lima waktu, tarawih, dan witir selama bulan ramdhan. Poin penting dalam edaran, Badan
Takmirul Masjid (BTM) diwajibkan untuk menerapkan protokol kesehatan, mulai dari penggunaan
masker selama berada di masjid hingga jamaah diwajibkan untuk menjaga jarak minimal satu meter
selama melaksanakan ibadah shalat.

Masjid yang pertama didatangi Merlan adalah salah satu masjid di Wilayah Kecamatan Kabila.
Disana ia memberikan edukasi dan mengatur jarak antara jamaah satu dengan lainnya. Hal ini
sempat menjadi cibiran para pengguna medsos. Mereka beranggapan kalau yang dilakukan mantan
Kadis Dukcapil Jayapura itu sudah berlebihan.

 

Tapi, Merlan tak menggubrisnya. Dirinya tetap melaksanakan hal yang sama ke esokan harinya di
Kecamatan Suwawa, meski ia rela shalat tarawih dan witir sendiri di rumah. Karena baginya,
keselamatan warga hal yang paling utama.

“Terserah mereka menilai saya sudah berlebihan. Saya hanya menjalankan tugas dan tanggung jawab
sebagai wakil bupati. Suatu saat mereka juga pasti akan paham apa yang saya lakukan,” kata
Merlan ketika diwawancarai H-2 lebaran idul fitri di teras rumah pribadinya.

Wakil Bupati Bone Bolango, ketika mengatur jarak jamaah yang akan melaksanakan shalat tarawih pada bulan ramadhan, beberapa bulan lalu. (Foto : Fajrin/Istimewa)
Wakil Bupati Bone Bolango, ketika mengatur jarak jamaah yang akan melaksanakan shalat tarawih pada bulan ramadhan, beberapa bulan lalu. (Foto : Fajrin/Istimewa)

Selain menegakkan protokol kesehatan, pada ramadhan 1442 H, Merlan juga mengajak keluarga dekat
dan warga didesa dan kelurahan yang bertetanggaan dengan tempat tinggalnya untuk mengikuti
vaksinasi yang dilaksanakan Dinas Kesehatan Bone Bolango di masjid-masjid.

Penegakkan protokol kesehatan yang dilakukan Merlan tidak hanya di tempat ibadah saja. Saat
ramadhan, setiap pagi sebelum ke kantor atau diwaktu tak ada kegiatan pemerintahan,
dimanfaatkan Merlan untuk meninjau penerapan protokol kesehatan di pasar-pasar tradisional.

Bersama TNI/Polri dan Satpol PP Bone Bolango, Merlan memberikan edukasi kepada pengunjung
pasar. Bahkan, Merlan tak segan untuk memakaikan masker kepada warga yang ditemukan tak
menggunakan salah satu Alat Pelindung Diri (APD).

Ia mengimbau, agar seluruh masyarakat tetap mematuhi protokol kesehatan. Karena, kata Merlan,
selain vaksinasi, protokol kesehatan juga adalah kunci agar terhindar dari bahaya Covid-19.
“Meski sudah divaksin, saya harap masyarakat tetap patuh terhadap protokol kesehatan,”
imbaunya.(***)

Tags: Cegah Covid-19Merlan UloliPenegakkan ProtkesWakil Bupati Bone Bolango

Related Posts

Personel Brimob Polda Gorontalo dibantu oleh masyarakat sekitar, melakukan perbaikan jembatan yang putus di Dusun Mohulo, Desa Molalahu, Kecamatan Pulubala, Kabupaten Gorontalo.

Gerak Cepat, Brimob Perbaiki Jembatan Putus di Pulubala

Friday, 16 January 2026
Ilustrasi--

ASN Pemprov, Duh, Gaji Blum Maso

Thursday, 15 January 2026
Irjen Pol Widodo

Kapolda Kaget PETI Dekat Mapolres, Picu Banjir di Pohuwato, Pastikan Penindakan

Thursday, 15 January 2026
Gubernur Gorontalo Gusnar Ismail, Ketua DPRD Provinsi Gorontalo Thomas Mopili bersama Kepala BPK Gorontalo pada pelaksanaan penyerahan LHP kepatuhan atas pengelolaan belanja daerah tahun anggaran 2024 dan 2025, Selasa (13/1). (Foto – Ryan/Diskominfotik)

Gubernur Gusnar Ismail Terima Laporan Hasil Pemeriksaan BPK Tahun 2024-2025

Wednesday, 14 January 2026
KABINET BARU - Gubernur Gusnar Ismail menyaksikan penandatanganan berita acara pelantikan bagi pejabat pimpinan tinggi pratama di lingkungan Pemprov Gorontalo, Senin (12/1). (foto: haris/diskominfotik)

Enam OPD Pemprov Lowong, Gusnar Rombak Kabinet, 25 Pejabat Dilantik

Tuesday, 13 January 2026
MAKIN AKRAB - Pertemuan dua politisi Gorontalo, Rusli Habibie dan Adhan Dambea, Jumat (9/1). Keduanya saling support, Rusli bahkan meminta fraksi Golkar DPRD untuk mendukung program Wali Kota Adhan Dambea. (foto: dok)

Rusli: Golkar Wajib Dukung Program Adhan

Monday, 12 January 2026
Next Post
Negeri yang Ke(gemuk)an   

Wewangian “Surga” di Gorontalo

Discussion about this post

Rekomendasi

Tiga pelaku kekerasan seksual di amankan Polres Bone Bolango, Kamis (15/1/2026) Foto: Natharahman/ Gorontalo Post.

Modus Pesta Miras, Tiga Pria di Bone Bolango Tega Rudapaksa Gadis Belia

Friday, 16 January 2026
Irjen Pol Widodo

Kapolda Kaget PETI Dekat Mapolres, Picu Banjir di Pohuwato, Pastikan Penindakan

Thursday, 15 January 2026
Lodrik Dantene Kepala Desa Londoun, Kecamatan Popayato Timur, Kabupaten Pohuwato. Saat di wawancarai

Ekonomi Masyarakat Desa Londoun Meningkat, Tenaga Kerja Banyak Diserap PT BJA

Wednesday, 21 February 2024
Kapolda Gorontalo Irjen Pol. Widodo, S.H., M.H., didampingi Kapolres Pohuwato, AKBP H. Busroni,S.I.K.,M.H., Wakil Bupati Pohuwato, Iwan S. Adam dan sejumlah pejabat daerah serta PJU Polda Gorontalo, meresmikan layanan SIM dan Samsat Drive Thru.

Layanan SIM dan Samsat Drive Thru, Digagas Kapolres Pohuwato, Jadi yang Pertama di Gorontalo

Saturday, 17 January 2026

Pos Populer

  • Para pejabat pimpinan tinggi pratama di lingkungan Pemprov Gorontalo yang menajalani pelantikan, berlangsung di ruang dulohupa kantor gubernur, Senin (12/1). (foto: tangkapan layar)

    BREAKING NEWS: Gusnar Lantik 25 Pejabat Pemprov, Berikut Nama-namanya

    590 shares
    Share 236 Tweet 148
  • Dukung Program Presiden, Yayasan Kumala Vaza Grup Salurkan CSR ke 20 Sekolah

    79 shares
    Share 32 Tweet 20
  • Kemendikdasmen Salurkan Laptop untuk Sekolah Dasar Dukung Digitalisasi Pembelajaran

    188 shares
    Share 75 Tweet 47
  • Modus Pesta Miras, Tiga Pria di Bone Bolango Tega Rudapaksa Gadis Belia

    47 shares
    Share 19 Tweet 12
  • Bupati-Bupati Kita

    50 shares
    Share 20 Tweet 13
Gorontalopost.co.id

Gorontalo Post adalah Media Cetak pertama dan terbesar di Gorontalo, Indonesia, yang mulai terbit perdana pada 1 Mei 2000 yang beral...

Baca Selengkapnya»

Kategori

  • Boalemo
  • Bone Bolango
  • Disway
  • Ekonomi Bisnis
  • Gorontalo Utara
  • Headline
  • Kab Gorontalo
  • Kota Gorontalo
  • Kriminal
  • Metropolis
  • Nasional
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Pendidikan
  • Persepsi
  • Pohuwato
  • Politik
  • Provinsi Gorontalo

Menu

  • Redaksi
  • Tentang Kami
  • Kontak Kami
  • Kode Etik Jurnalistik
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Privacy Policy

Berlangganan dengan email

Masukan email anda untuk menerima pembaruan berita terbaru dan terupdate dari Gorontalo Post

Join 2 other subscribers

© 2025 PT. Gorontalo Cemerlang - Gorontalo Post by Div-TI.

No Result
View All Result
  • METROPOLIS
  • PERISTIWA
  • EKONOMI BISNIS
  • SPORTIVO
  • KORAN DIGITAL

© 2025 PT. Gorontalo Cemerlang - Gorontalo Post by Div-TI.