logo gorontalo post
  • METROPOLIS
  • PERISTIWA
  • EKONOMI BISNIS
  • SPORTIVO
  • KORAN DIGITAL
No Result
View All Result
Logo gorontalo post
  • METROPOLIS
  • PERISTIWA
  • EKONOMI BISNIS
  • SPORTIVO
  • KORAN DIGITAL
No Result
View All Result
logo gorontalo post
No Result
View All Result
Pemkot Gorontalo

Home Headline

Serukan Hentikan Kekerasan Aparat, Presiden Bentor Gorontalo Kecam Penindasan Demonstran

Lukman Husain by Lukman Husain
Saturday, 30 August 2025
in Headline
0
Massa aksi saat melakukan orasi di depan Rumah Dinas Gubernur Gorontalo pada Jumat (29/8/2025). (F.Istimewa)

Massa aksi saat melakukan orasi di depan Rumah Dinas Gubernur Gorontalo pada Jumat (29/8/2025). (F.Istimewa)

Bagikan ke FacebookBagikan ke TwitterBagikan ke Whatsapp

Gorontalopost.co.id, GORONTALO — Aksi solidaritas terhadap korban kekerasan di demonstrasi yang berlangsung di Jakarta pada 28 Agustus 2025 menggema hingga Gorontalo. Dalam orasi yang digelar di depan Rumah Dinas Gubernur Gorontalo pada Jumat (29/8), Presiden Bentor Gorontalo, Iwan Abdul Latief, menyampaikan kecaman keras terhadap dugaan kekerasan aparat kepolisian terhadap massa aksi.

Iwan menyatakan bahwa tindakan represif terhadap demonstran adalah bentuk pelanggaran serius terhadap nilai-nilai demokrasi dan hak konstitusional warga negara. “Demonstran bukan musuh negara. Mereka bukan untuk dibantai. Mereka memperjuangkan suara rakyat, bukan melakukan kejahatan,” tegas Iwan di hadapan para peserta aksi.

Dalam orasinya, Iwan juga menegaskan bahwa unjuk rasa adalah bagian sah dari demokrasi yang dijamin Undang-Undang. Ia menyerukan agar aparat penegak hukum menjalankan tugas sesuai koridor hukum dan tidak bertindak sewenang-wenang. “Polisi seharusnya menjaga, bukan menindas. Tugas aparat adalah mengawal aspirasi, bukan memadamkannya dengan kekerasan,” ujarnya.

Tak berhenti di situ, kritik tajam juga dialamatkan kepada Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo. Iwan menilai pimpinan tertinggi Polri itu gagal mereformasi institusinya dan meminta agar Presiden mengevaluasi kinerjanya. “Jika tidak mampu melakukan pembinaan di internal kepolisian, maka sudah saatnya diganti,” seru Iwan lantang.

Related Post

Gerak Cepat, Brimob Perbaiki Jembatan Putus di Pulubala

ASN Pemprov, Duh, Gaji Blum Maso

Kapolda Kaget PETI Dekat Mapolres, Picu Banjir di Pohuwato, Pastikan Penindakan

Gubernur Gusnar Ismail Terima Laporan Hasil Pemeriksaan BPK Tahun 2024-2025

Selain menyoroti tindakan aparat, Iwan juga menyinggung kebijakan pemerintah yang dinilai semakin membebani kehidupan masyarakat. Ia menyatakan bahwa rakyat memiliki hak untuk menyuarakan penolakan jika kebijakan yang diambil justru menambah penderitaan. “Ketika kebijakan hanya menyengsarakan, maka jalanan adalah tempat rakyat bersuara. Kalau tidak mau dikritik, jangan duduk di kursi kekuasaan,” tambahnya.

Iwan mengajak seluruh elemen bangsa untuk aktif mengawal arah kebijakan negara, demi memastikan masa depan yang lebih adil dan sejahtera. “Kita tidak boleh diam. Perubahan tidak datang dari pembiaran, tapi dari keberanian bersuara. Ini untuk anak cucu kita kelak,” tutupnya. (Tr-76)

Tags: Aksi Demo SolidaritasDemo GorontaloKorban Kekerasan di DemonstrasiPresiden Bentor Gorontalo

Related Posts

Personel Brimob Polda Gorontalo dibantu oleh masyarakat sekitar, melakukan perbaikan jembatan yang putus di Dusun Mohulo, Desa Molalahu, Kecamatan Pulubala, Kabupaten Gorontalo.

Gerak Cepat, Brimob Perbaiki Jembatan Putus di Pulubala

Friday, 16 January 2026
Ilustrasi--

ASN Pemprov, Duh, Gaji Blum Maso

Thursday, 15 January 2026
Irjen Pol Widodo

Kapolda Kaget PETI Dekat Mapolres, Picu Banjir di Pohuwato, Pastikan Penindakan

Thursday, 15 January 2026
Gubernur Gorontalo Gusnar Ismail, Ketua DPRD Provinsi Gorontalo Thomas Mopili bersama Kepala BPK Gorontalo pada pelaksanaan penyerahan LHP kepatuhan atas pengelolaan belanja daerah tahun anggaran 2024 dan 2025, Selasa (13/1). (Foto – Ryan/Diskominfotik)

Gubernur Gusnar Ismail Terima Laporan Hasil Pemeriksaan BPK Tahun 2024-2025

Wednesday, 14 January 2026
KABINET BARU - Gubernur Gusnar Ismail menyaksikan penandatanganan berita acara pelantikan bagi pejabat pimpinan tinggi pratama di lingkungan Pemprov Gorontalo, Senin (12/1). (foto: haris/diskominfotik)

Enam OPD Pemprov Lowong, Gusnar Rombak Kabinet, 25 Pejabat Dilantik

Tuesday, 13 January 2026
MAKIN AKRAB - Pertemuan dua politisi Gorontalo, Rusli Habibie dan Adhan Dambea, Jumat (9/1). Keduanya saling support, Rusli bahkan meminta fraksi Golkar DPRD untuk mendukung program Wali Kota Adhan Dambea. (foto: dok)

Rusli: Golkar Wajib Dukung Program Adhan

Monday, 12 January 2026
Next Post
Massa aksi saat melakukan demo rumah Dinas Gubernur, Jum'at (29/8/2025). (F. Istimewa)

Demonstran Padati Rumah Dinas Gubernur Gorontalo, Tuntut Respons atas Aksi Kekerasan terhadap Ojol di Jakarta

Discussion about this post

Rekomendasi

Tiga pelaku kekerasan seksual di amankan Polres Bone Bolango, Kamis (15/1/2026) Foto: Natharahman/ Gorontalo Post.

Modus Pesta Miras, Tiga Pria di Bone Bolango Tega Rudapaksa Gadis Belia

Friday, 16 January 2026
Irjen Pol Widodo

Kapolda Kaget PETI Dekat Mapolres, Picu Banjir di Pohuwato, Pastikan Penindakan

Thursday, 15 January 2026
Kemendikdasmen Salurkan Laptop untuk Sekolah Dasar Dukung Digitalisasi Pembelajaran

Kemendikdasmen Salurkan Laptop untuk Sekolah Dasar Dukung Digitalisasi Pembelajaran

Saturday, 20 December 2025
Personel Brimob Polda Gorontalo dibantu oleh masyarakat sekitar, melakukan perbaikan jembatan yang putus di Dusun Mohulo, Desa Molalahu, Kecamatan Pulubala, Kabupaten Gorontalo.

Gerak Cepat, Brimob Perbaiki Jembatan Putus di Pulubala

Friday, 16 January 2026

Pos Populer

  • Para pejabat pimpinan tinggi pratama di lingkungan Pemprov Gorontalo yang menajalani pelantikan, berlangsung di ruang dulohupa kantor gubernur, Senin (12/1). (foto: tangkapan layar)

    BREAKING NEWS: Gusnar Lantik 25 Pejabat Pemprov, Berikut Nama-namanya

    589 shares
    Share 236 Tweet 147
  • Dukung Program Presiden, Yayasan Kumala Vaza Grup Salurkan CSR ke 20 Sekolah

    77 shares
    Share 31 Tweet 19
  • Kemendikdasmen Salurkan Laptop untuk Sekolah Dasar Dukung Digitalisasi Pembelajaran

    183 shares
    Share 73 Tweet 46
  • Excapator dan Ratusan Alat PETI Diamankan, Hasil Operasi Tim Gabungan Selama Enam Hari, Forkopimda Segera Lakukan Evaluasi

    40 shares
    Share 16 Tweet 10
  • Bupati-Bupati Kita

    46 shares
    Share 18 Tweet 12
Gorontalopost.co.id

Gorontalo Post adalah Media Cetak pertama dan terbesar di Gorontalo, Indonesia, yang mulai terbit perdana pada 1 Mei 2000 yang beral...

Baca Selengkapnya»

Kategori

  • Boalemo
  • Bone Bolango
  • Disway
  • Ekonomi Bisnis
  • Gorontalo Utara
  • Headline
  • Kab Gorontalo
  • Kota Gorontalo
  • Kriminal
  • Metropolis
  • Nasional
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Pendidikan
  • Persepsi
  • Pohuwato
  • Politik
  • Provinsi Gorontalo

Menu

  • Redaksi
  • Tentang Kami
  • Kontak Kami
  • Kode Etik Jurnalistik
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Privacy Policy

Berlangganan dengan email

Masukan email anda untuk menerima pembaruan berita terbaru dan terupdate dari Gorontalo Post

Join 2 other subscribers

© 2025 PT. Gorontalo Cemerlang - Gorontalo Post by Div-TI.

No Result
View All Result
  • METROPOLIS
  • PERISTIWA
  • EKONOMI BISNIS
  • SPORTIVO
  • KORAN DIGITAL

© 2025 PT. Gorontalo Cemerlang - Gorontalo Post by Div-TI.