Gorontalopost.id, GORONTALO – Antrian kendaraan kembali terjadi di Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) Andalas Kota Gorontalo.
Bahkan, dalam beberapa hari terakhir ini justru makin parah. Kenderaan jenis truk dan bus itu kesulitan mendapatkan bahan bakar minyak (BBM) jenis solar.
Pantauan Gorontalo Post, Senin (27/5/2024) puluhan truk itu harus rela antri sejak pagi hari demi untuk mendapatkan BBM, sayangnya hingga siang hari solar belum masuk ke SPBU.
Ketika ada suplay solar di SPBU, seketika tuntas, lantaranya banyak kenderaan yang antri. Di SPBU ini truk mengantri mulai dari simpang tiga antara Jalan Tirtonadi dengan jalan John Aryo Katili hingga melingkar di kawasan SPBU itu sendiri.
Kendaraan itu mengantri di dua bahu jalan di sisi kiri dan kanan. Begitupula di sebelah timur kendaraan mengantri dari arah simpang empat DPRD Kota hingga SPBU.
Manager SPBU Andalas Abdul Rahman Djafar saat dikonfirmasi mengatakan, untuk kuota solar, sudah pas dan sesuai, akan tetapi yang menjadi masalah ada keterlambatan pengiriman solar dari pihak Depo Pertamina ke SPBU.
“Solar masuk nanti pukul 11.00 Wita. Sehingga pengisian ke kendaraan baru bisa dilakukan siang hari, dan hal ini yang menjadi pemicu utama antrian kendaraan,”kata pria yang kerap disapa Maman ini.
Dia berharap agar pihak Depo Pertamina Gorontalo bisa mengirim Solar sejak pagi hari sehingga tidak akan terjadi antrian yang panjang di SPBU.
Dikonfirmasi terpisah Humas Pertamina Gorontalo Doddy Angriawan mengatakan, pihaknya sangat menyayangkan kondisi ini bisa terjadi.
Harusnya kata Doddy, pihak SPBU mengkomunikasikan permasalahan tersebut dengan pihak Depot Gorontalo untuk solusinnya.
“Ini hanya masalah komunikasi saja, kalau memang ada kesepakatan antara pihak SPBU dan depot agar solar dikirim jam 11 siang, maka aturannya sesuai kesepakatan solarnya dikirim jam 11 siang juga, sebaliknya jika disepakati pagi hari dengan melihat kondisi antrian kendaraan yang panjang, maka solarnya kita kirim pagi,”ungkap Doddy.
Kedepan Doddy berharap hal ini tidak terjadi, dan hal ini akan dikomunikasikan dengan SPBU untuk pengiriman solar pagi hari. (roy)










Discussion about this post