logo gorontalo post
  • METROPOLIS
  • PERISTIWA
  • EKONOMI BISNIS
  • SPORTIVO
  • KORAN DIGITAL
No Result
View All Result
Logo gorontalo post
  • METROPOLIS
  • PERISTIWA
  • EKONOMI BISNIS
  • SPORTIVO
  • KORAN DIGITAL
No Result
View All Result
logo gorontalo post
No Result
View All Result
Pemkot Gorontalo

Home Headline

PILPRES, Gibran Jamu Prabowo, Ganjar : Boleh

Lukman Husain by Lukman Husain
Monday, 22 May 2023
in Headline
0
Pertemuan Prabowo Subianto dan Wali Kota Surakarta, Gibran Rakabuming di Solo, Jumat (19/5) malam. (foto : instagram@prabowo)

Pertemuan Prabowo Subianto dan Wali Kota Surakarta, Gibran Rakabuming di Solo, Jumat (19/5) malam. (foto : instagram@prabowo)

Bagikan ke FacebookBagikan ke TwitterBagikan ke Whatsapp

Related Post

Gerak Cepat, Brimob Perbaiki Jembatan Putus di Pulubala

ASN Pemprov, Duh, Gaji Blum Maso

Kapolda Kaget PETI Dekat Mapolres, Picu Banjir di Pohuwato, Pastikan Penindakan

Gubernur Gusnar Ismail Terima Laporan Hasil Pemeriksaan BPK Tahun 2024-2025

Gorontalopost.id – Putra Presiden Jokowi, Gibran Rakabuming yang juga merupakan Wali Kota Surakarta, melakukan pertemuan dengan Prabowo Subianto, di Omah Semar, Jajar, Solo, Jumat (19/5) malam. Pertemuan itu pun ditenggarai sebagai upaya dukungan terhadap Menteri Pertahanan RI itu untuk maju sebagai calon Presiden pada Pilpres mendatang. Konon pertemuan itu turut disertai dengan 15 kelompok sukarelawan Gibran Jateng dan Jatim. “Terima kasih mas wali @gibran_rakabuming sudah ajak saya wedangan di @angkringan_omahsemar. Tadi malam sangat luar biasa, saya mendapat dorongan semangat dari relawan pak Jokowi dan mas Gibran. Ditunggu kedatangan kawan-kawan semua di kediaman saya,” tulis Prabowo subianto dikutip dari akun instagram pribadinya @prabowo. Dalam postingan itu, ketua umum Gerindra itu turut menyertai lima foto pertemuan.

Usai pertemuan tersebut, DPP DPI Perjuangan langsung bereaksi, dengan memanggil Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming. Gibran diminta menghadap Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto di Jakarta, Senin (22/5) hari ini. Anak sulung Jokowi dan Iriana itu tak mengelak saat wartawan menyinggung pemanggilan dari partainya itu terkait pertemuan yang melibatkan dirinya, sukarelawan Jokowi, dan Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto. “Hari Senin pagi saya menghadap ke DPP PDIP. Mungkin terkait itu (pertemuan dengan Prabowo),” ujarnya, Minggu (21/5). Gibran mengaku siap menerima teguran atau sanksi dari DPP PDI Perjuangan. “Ya, saya siap terima teguran, sanksi. Senin saya berangkat,” katanya. Gibran sendiri membantah telah menyatakan atau ikut mendukung capres selain yang diusung partainya.

Sementara itu, Wakil Ketua Tim Koordinasi Relawan Pemenangan Pilpres PDI Perjuangan, Adian Napitupulu meyakini Presiden Jokowi akan mendukung Ganjar Pranowo sebagai calon presiden. Adian juga optimistis Jokowi loyal mendukung PDI Perjuangan dalam Pemilu 2024. “Saya percaya bahwa di dalam lubuk hatinya Jokowi tidak melupakan sejarah, karena itu juga maka saya percaya bahwa keberpihakan Jokowi pada PDI Perjuangan tidak tergoyahkan,” tuturnya, seperti dikutip dari Antara. “Jokowi pasti satu napas sebagai kader partai untuk menjalankan amanat kongres melalui keputusan Ketua Umum (Megawati Soekarnoputri). Termasuk di dalamnya terhadap calon presiden Ganjar Pranowo,” imbuh Adian. Dia menepis isu Jokowi akan mendukung Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto dalam Pilpres 2024, meski ada dukungan yang dideklarasikan sukarelawan Gibran Rakabuming Raka (anak Jokowi) untuk Prabowo. Langkah sukarelawan Gibran yang konon berasal dari Jateng dan Jatim itu menjadi pusat perhatian. Gibran sampai dipanggil menghadap ke kantor DPP PDI Perjuangan.

“Bukankah Jokowi juga ikut menjadi saksi ketika keputusan diumumkan. Bukankah keputusan Ketua Umum setelah melalui pertimbangan mendalam, kontemplasi dan berdialog dengan Presiden Jokowi yang ikut menyampaikan masukan dan pertimbangan secara objektif,” katanya. Adian menyebut Jokowi memiliki sejarah panjang dengan PDI Perjuangan. Adian mengingatkan tiga hal. Pertama, PDI Perjuangan tercatat sebagai partai yang telah mengusung dan membawa Jokowi dan keluarganya mendapat tujuh kali kemenangan, yaitu dua kali menjadi wali kota, satu kali menjadi Gubernur DKI dan dua kali menjadi Presiden RI.

Ditambah juga dengan kemenangan Gibran di Pilkada Surakarta dan Bobby Nasution di Pilkada Medan. “Sempurna, tujuh kemenangan untuk Jokowi dan keluarganya dipersembahkan oleh PDI Perjuangan dengan seluruh kader kadernya,” kata Adian. Kedua, PDI Perjuangan tidak pernah meninggalkan Jokowi. Adian menyebut seluruh kader PDI Perjuangan bergotong royong dalam meyakinkan masyarakat pemilih. “Ketua umum, sekjen, seluruh DPP partai menjadi jurkamnas berkeliling berbagai provinsi dan kabupaten pagi siang malam. Sungguh sangat melelahkan. Apakah hanya itu? Tidak!” kata Adian. Ketiga, lanjut Adian, semua kader PDI Perjuangan di semua tingkat hingga DPR RI juga berjibaku mengamankan semua kebijakan Jokowi, Gibran maupun Bobby. “Komitmen PDI Perjuangan bukan hanya kata, tetapi terjaga, teruji, dan terbukti.” ujar Adian. Sementara itu, Ganjar Pranowo, bakal calon presiden yang diusung PDI Perjuangan, tak mempersolkan pertemuan itu. Bahkan ketika relawan Gibran dan Jokowi memlih dukung Prabowo. “Boleh,” kata Ganjar saat mendampingi Menhub, Budi Karya Sumadi, di Purwerejo, kemarin. Selebihnya, Ganjar enggan menanggapi pertanyaan wartawan terkait Cawapres. “Bangun terminal kok cawapres, bangun terminal dulu,” jawabnya. (tro/antara/jpnn)

Tags: Gibran RakabumingPrabowo Subianto

Related Posts

Personel Brimob Polda Gorontalo dibantu oleh masyarakat sekitar, melakukan perbaikan jembatan yang putus di Dusun Mohulo, Desa Molalahu, Kecamatan Pulubala, Kabupaten Gorontalo.

Gerak Cepat, Brimob Perbaiki Jembatan Putus di Pulubala

Friday, 16 January 2026
Ilustrasi--

ASN Pemprov, Duh, Gaji Blum Maso

Thursday, 15 January 2026
Irjen Pol Widodo

Kapolda Kaget PETI Dekat Mapolres, Picu Banjir di Pohuwato, Pastikan Penindakan

Thursday, 15 January 2026
Gubernur Gorontalo Gusnar Ismail, Ketua DPRD Provinsi Gorontalo Thomas Mopili bersama Kepala BPK Gorontalo pada pelaksanaan penyerahan LHP kepatuhan atas pengelolaan belanja daerah tahun anggaran 2024 dan 2025, Selasa (13/1). (Foto – Ryan/Diskominfotik)

Gubernur Gusnar Ismail Terima Laporan Hasil Pemeriksaan BPK Tahun 2024-2025

Wednesday, 14 January 2026
KABINET BARU - Gubernur Gusnar Ismail menyaksikan penandatanganan berita acara pelantikan bagi pejabat pimpinan tinggi pratama di lingkungan Pemprov Gorontalo, Senin (12/1). (foto: haris/diskominfotik)

Enam OPD Pemprov Lowong, Gusnar Rombak Kabinet, 25 Pejabat Dilantik

Tuesday, 13 January 2026
MAKIN AKRAB - Pertemuan dua politisi Gorontalo, Rusli Habibie dan Adhan Dambea, Jumat (9/1). Keduanya saling support, Rusli bahkan meminta fraksi Golkar DPRD untuk mendukung program Wali Kota Adhan Dambea. (foto: dok)

Rusli: Golkar Wajib Dukung Program Adhan

Monday, 12 January 2026
Next Post
SUASANA jabat tangan antara Bupati Nelson Pomalingo dengan Menteri Agama (Menag) Republik Indonesia (RI) , KH. Yaqut Cholil Qoumas

Nelson Sambut Kedatangan Menag dengan Adat Mopotilolo, Bakal Hadiri PWN-PTK di Limboto

Discussion about this post

Rekomendasi

Tiga pelaku kekerasan seksual di amankan Polres Bone Bolango, Kamis (15/1/2026) Foto: Natharahman/ Gorontalo Post.

Modus Pesta Miras, Tiga Pria di Bone Bolango Tega Rudapaksa Gadis Belia

Friday, 16 January 2026
Irjen Pol Widodo

Kapolda Kaget PETI Dekat Mapolres, Picu Banjir di Pohuwato, Pastikan Penindakan

Thursday, 15 January 2026
Kemendikdasmen Salurkan Laptop untuk Sekolah Dasar Dukung Digitalisasi Pembelajaran

Kemendikdasmen Salurkan Laptop untuk Sekolah Dasar Dukung Digitalisasi Pembelajaran

Saturday, 20 December 2025
Personel Brimob Polda Gorontalo dibantu oleh masyarakat sekitar, melakukan perbaikan jembatan yang putus di Dusun Mohulo, Desa Molalahu, Kecamatan Pulubala, Kabupaten Gorontalo.

Gerak Cepat, Brimob Perbaiki Jembatan Putus di Pulubala

Friday, 16 January 2026

Pos Populer

  • Para pejabat pimpinan tinggi pratama di lingkungan Pemprov Gorontalo yang menajalani pelantikan, berlangsung di ruang dulohupa kantor gubernur, Senin (12/1). (foto: tangkapan layar)

    BREAKING NEWS: Gusnar Lantik 25 Pejabat Pemprov, Berikut Nama-namanya

    590 shares
    Share 236 Tweet 148
  • Dukung Program Presiden, Yayasan Kumala Vaza Grup Salurkan CSR ke 20 Sekolah

    78 shares
    Share 31 Tweet 20
  • Kemendikdasmen Salurkan Laptop untuk Sekolah Dasar Dukung Digitalisasi Pembelajaran

    185 shares
    Share 74 Tweet 46
  • Bupati-Bupati Kita

    48 shares
    Share 19 Tweet 12
  • Excapator dan Ratusan Alat PETI Diamankan, Hasil Operasi Tim Gabungan Selama Enam Hari, Forkopimda Segera Lakukan Evaluasi

    40 shares
    Share 16 Tweet 10
Gorontalopost.co.id

Gorontalo Post adalah Media Cetak pertama dan terbesar di Gorontalo, Indonesia, yang mulai terbit perdana pada 1 Mei 2000 yang beral...

Baca Selengkapnya»

Kategori

  • Boalemo
  • Bone Bolango
  • Disway
  • Ekonomi Bisnis
  • Gorontalo Utara
  • Headline
  • Kab Gorontalo
  • Kota Gorontalo
  • Kriminal
  • Metropolis
  • Nasional
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Pendidikan
  • Persepsi
  • Pohuwato
  • Politik
  • Provinsi Gorontalo

Menu

  • Redaksi
  • Tentang Kami
  • Kontak Kami
  • Kode Etik Jurnalistik
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Privacy Policy

Berlangganan dengan email

Masukan email anda untuk menerima pembaruan berita terbaru dan terupdate dari Gorontalo Post

Join 2 other subscribers

© 2025 PT. Gorontalo Cemerlang - Gorontalo Post by Div-TI.

No Result
View All Result
  • METROPOLIS
  • PERISTIWA
  • EKONOMI BISNIS
  • SPORTIVO
  • KORAN DIGITAL

© 2025 PT. Gorontalo Cemerlang - Gorontalo Post by Div-TI.