logo gorontalo post
  • METROPOLIS
  • PERISTIWA
  • EKONOMI BISNIS
  • SPORTIVO
  • KORAN DIGITAL
No Result
View All Result
Logo gorontalo post
  • METROPOLIS
  • PERISTIWA
  • EKONOMI BISNIS
  • SPORTIVO
  • KORAN DIGITAL
No Result
View All Result
logo gorontalo post
No Result
View All Result
Pemkot Gorontalo

Home Headline

Isyaratkan Mundur dari Menpora, Amali : Saya Fokus Urus Bola

Lukman Husain by Lukman Husain
Tuesday, 21 February 2023
in Headline
0
Isyaratkan Mundur dari Menpora, Amali : Saya Fokus Urus Bola

Zainudin Amali (foto : antara)

Bagikan ke FacebookBagikan ke TwitterBagikan ke Whatsapp

Gorontalopost.id – Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali, buka suara soal rumor pengunduran dirinya dari jabatan Menpora setelah menduduki posisi Wakil Ketua Umum PSSI.

Meski tidak secara tegas menyatakan mundur dari jabatan Menpora, namun ia mengaku sudah mengantongi izin dari Presiden Joko Widodo untuk fokus mengurus sepak bola sebagai Waketum PSSI mendampingi Menteri BUMN Erick Thohir yang menjabat ketua PSSI.

“Tadi saya secara pribadi sudah melapor ke Pak Presiden. Tentu beliau tahu tentang saya terpilih sebagai Waketum PSSI. Beliau serahkan ke saya karena saya sampaikan ke teman-teman harus memilih.”

“Saya sampaikan ke Presiden, saya ingin fokus dan konsentrasi mengurus sepak bola menjadi Waketum PSSI dan itu dipahami beliau. Beliau sampaikan ke saya dan saya diizinkan konsentrasi dan fokus kepada sepak bola,” ujar Amali di sela-sela konferensi pers di Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (20/2), kemarin. Dalam kesempatan itu, Menpora asal Gorontalo ini tak secara gamblang menyebutkan akan mundur dari jabatanya di kabinet.

Related Post

Gerak Cepat, Brimob Perbaiki Jembatan Putus di Pulubala

ASN Pemprov, Duh, Gaji Blum Maso

Kapolda Kaget PETI Dekat Mapolres, Picu Banjir di Pohuwato, Pastikan Penindakan

Gubernur Gusnar Ismail Terima Laporan Hasil Pemeriksaan BPK Tahun 2024-2025

“Sudah jangan dijelasin panjang-panjang lagi itu, masa kalian tanya lagi itu, jadi beliau sudah mengizinkan saya untuk fokus dan konsentrasi mengurus sepak bola mendampingi Pak Erick, Ibu Ratu Tisha, dan teman-teman exco,” katanya.

Zainudin Amali berhak menjadi wakil ketua PSSI setelah menggantikan Yunus Nusi yang menyatakan mundur di Kongres Luar Biasa PSSI. Dengan demikian Amali akan bekerja sama dengan wakil ketua umum PSSI lainnya, Ratu Tisha Destria.

“Jadi beliau sudah mengizinkan saya untuk fokus dan konsentrasi mengurus sepakbola mendampingi Pak ET (Erick Thohir), Bu Ratu Tisha, dan teman-teman exco. Masa saya harus jelaskan lagi. Pokoknya saya sudah dapat izin dari bapak Presiden untuk konsentrasi dan fokus ngurus sepak bola,” ujar Amali.

Zainudin terpilih sebagai Menpora dalam Kabinet Indonesia Maju pada 2019. Salah satu momen menarik dalam proses penunjukan Zainudin Amali sebagai Menpora adalah komentar dari Presiden Joko Widodo.

“Zainudin Amali, Menpora. Sepak bolanya, Pak,” kata Jokowi saat itu.
Semasa Zainudin Amali bertugas, Indonesia melalui dua SEA Games yaitu SEA Games 2019 dan SEA Games 2021 yang digelar di 2022, serta satu Olimpiade yaitu Olimpiade 2020 yang digelar di 2021.

Pada SEA Games 2019, Indonesia duduk di posisi keempat dengan koleksi 72 emas, 84 perak, dan 111 perunggu. Sedangkan pada edisi SEA Games berikutnya, Indonesia naik ke posisi ketiga dengan catatan 69 emas, 91 perak, dan 81 perunggu.

Di gelaran Olimpiade, Indonesia bisa mempertahankan medali emas. Indonesia secara total mengoleksi 1 emas, 1 perak, dan 3 perunggu.
Emas dipersembahkan oleh Greysia Polii/Apriyani Rahayu, perak dibukukan oleh Eko Yuli Irawan, sedangkan tiga perunggu didapat dari perjuangan Windy Cantika Aisah, Rahmat Erwin Abdullah, dan Anthony Sinisuka Ginting.

Saat menjabat sebagai Menpora, Zainudin Amali juga sempat menyusun Desain Besar Olahraga Nasional (DBON). Program ini diyakini Zainudin Amali akan membuat olahraga Indonesia mengalami peningkatan dari segi prestasi.

Golkar Tunggu Arahan Jokowi

Juru Bicara DPP Partai Golkar Tantowi Yahya menyebut Zainudin Amali tidak berkeberatan mundur dari kursi Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) setelah menduduki jabatan Wakil Ketua Umum PSSI.

“Dari pernyataan beliau kan seperti itu. Jadi, dia enggak berkeberatan mundur dari posisi menteri karena ingin fokus di bola, di PSSI,” kata Tantowi ketika dikonfirmasi, Senin (20/2). Ia pun menyebut kalau soal jabatan menteri itu merupakan hak prerogatif dari presiden.

“Kita kalau bicara jabatan menteri itu kan prerogatif presiden, jadi presiden punya hak sepenuhnya untuk mengangkat dan memberhentikan menteri,” ujar dia.

Menurut Tantowi, jika Zainudin harus meninggalkan kursi Menpora, Golkar sendiri telah memiliki banyak kader yang siap untuk menggantikan posisi itu.

“Ketua Umum dalam hal ini tidak terlalu gusar dan mencari siapa pengganti karena Golkar itu partai kader dan partainya sudah disiapkan untuk posisi-posisi apapun,” ucapnya.

Sementara itu, Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto menunggu arahan Presiden Joko Widodo mengenai pergantian menteri pemuda dan olahraga (menpora) usai Zainudin Amali menjadi Wakil Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) periode 2023-2027. Airlangga enggan bicara siapa pengganti Amali di kabinet. Ia menyerahkan hal itu sepenuhnya kepada Jokowi.

“Kita tunggu arahan Bapak Presiden,” kata Airlangga di Istana Kepresidenan Jakarta, Senin (20/2). Airlangga mengaku belum mendapat informasi mengenai rencana Amali mengundurkan diri. Dia berkata belum bertemu Amali sejak pertemuan PSSI dengan Jokowi tadi pagi.

Ia enggan berkomentar lebih lanjut mengenai isu pergantian menpora. Airlangga menegaskan urusan tersebut merupakan wewenang Jokowi sebagai presiden. “Hak prerogatif Pak Presiden,” ujar Airlangga.

Respon Istana

Sementara itu, Sekretaris Kabinet Pramono Anung mengatakan pergantian Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali yang menjadi Wakil Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) tinggal menunggu waktu.
Pramono tak mau mengonfirmasi apakah Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan segera mengganti Amali. Ia meminta semua pihak menunggu keputusan Jokowi.

“Kalau Pak Zainudin Amali sudah menyampaikan itu, maka ya tafsirnya seperti yang disampaikan pak Zainuddin Amali. Jadi, tinggal ditunggu saja,” kata Pramono di Istana Kepresidenan Jakarta, Senin (20/2).

Pramono menyampaikan semua menteri yang mencalonkan diri di organisasi di luar pemerintah pasti sudah diizinkan Jokowi. Hal yang sama juga terjadi saat Amali dan Menteri BUMN Erick Thohir mencalonkan diri sebagai pimpinan PSSI.

Ia enggan berkomentar lebih lanjut kemungkinan pergantian Amali. Pramono memilih meninggalkan awak media massa. “Tunggu saja,” ucap Pramono. (rmb/net)

Tags: BUMNdpp golkarErich ThohirGolkarKursi Menporamenpora amaliPSSITantowi Yahya Jubir DPP GolkarWaketum PSSIZAzainudin amali

Related Posts

Personel Brimob Polda Gorontalo dibantu oleh masyarakat sekitar, melakukan perbaikan jembatan yang putus di Dusun Mohulo, Desa Molalahu, Kecamatan Pulubala, Kabupaten Gorontalo.

Gerak Cepat, Brimob Perbaiki Jembatan Putus di Pulubala

Friday, 16 January 2026
Ilustrasi--

ASN Pemprov, Duh, Gaji Blum Maso

Thursday, 15 January 2026
Irjen Pol Widodo

Kapolda Kaget PETI Dekat Mapolres, Picu Banjir di Pohuwato, Pastikan Penindakan

Thursday, 15 January 2026
Gubernur Gorontalo Gusnar Ismail, Ketua DPRD Provinsi Gorontalo Thomas Mopili bersama Kepala BPK Gorontalo pada pelaksanaan penyerahan LHP kepatuhan atas pengelolaan belanja daerah tahun anggaran 2024 dan 2025, Selasa (13/1). (Foto – Ryan/Diskominfotik)

Gubernur Gusnar Ismail Terima Laporan Hasil Pemeriksaan BPK Tahun 2024-2025

Wednesday, 14 January 2026
KABINET BARU - Gubernur Gusnar Ismail menyaksikan penandatanganan berita acara pelantikan bagi pejabat pimpinan tinggi pratama di lingkungan Pemprov Gorontalo, Senin (12/1). (foto: haris/diskominfotik)

Enam OPD Pemprov Lowong, Gusnar Rombak Kabinet, 25 Pejabat Dilantik

Tuesday, 13 January 2026
MAKIN AKRAB - Pertemuan dua politisi Gorontalo, Rusli Habibie dan Adhan Dambea, Jumat (9/1). Keduanya saling support, Rusli bahkan meminta fraksi Golkar DPRD untuk mendukung program Wali Kota Adhan Dambea. (foto: dok)

Rusli: Golkar Wajib Dukung Program Adhan

Monday, 12 January 2026
Next Post
MUI Ingatkan Megawati Tak Usil

MUI Ingatkan Megawati Tak Usil

Discussion about this post

Rekomendasi

Tiga pelaku kekerasan seksual di amankan Polres Bone Bolango, Kamis (15/1/2026) Foto: Natharahman/ Gorontalo Post.

Modus Pesta Miras, Tiga Pria di Bone Bolango Tega Rudapaksa Gadis Belia

Friday, 16 January 2026
Irjen Pol Widodo

Kapolda Kaget PETI Dekat Mapolres, Picu Banjir di Pohuwato, Pastikan Penindakan

Thursday, 15 January 2026
Lodrik Dantene Kepala Desa Londoun, Kecamatan Popayato Timur, Kabupaten Pohuwato. Saat di wawancarai

Ekonomi Masyarakat Desa Londoun Meningkat, Tenaga Kerja Banyak Diserap PT BJA

Wednesday, 21 February 2024
Kapolda Gorontalo Irjen Pol. Widodo, S.H., M.H., didampingi Kapolres Pohuwato, AKBP H. Busroni,S.I.K.,M.H., Wakil Bupati Pohuwato, Iwan S. Adam dan sejumlah pejabat daerah serta PJU Polda Gorontalo, meresmikan layanan SIM dan Samsat Drive Thru.

Layanan SIM dan Samsat Drive Thru, Digagas Kapolres Pohuwato, Jadi yang Pertama di Gorontalo

Saturday, 17 January 2026

Pos Populer

  • Para pejabat pimpinan tinggi pratama di lingkungan Pemprov Gorontalo yang menajalani pelantikan, berlangsung di ruang dulohupa kantor gubernur, Senin (12/1). (foto: tangkapan layar)

    BREAKING NEWS: Gusnar Lantik 25 Pejabat Pemprov, Berikut Nama-namanya

    590 shares
    Share 236 Tweet 148
  • Dukung Program Presiden, Yayasan Kumala Vaza Grup Salurkan CSR ke 20 Sekolah

    79 shares
    Share 32 Tweet 20
  • Kemendikdasmen Salurkan Laptop untuk Sekolah Dasar Dukung Digitalisasi Pembelajaran

    188 shares
    Share 75 Tweet 47
  • Modus Pesta Miras, Tiga Pria di Bone Bolango Tega Rudapaksa Gadis Belia

    47 shares
    Share 19 Tweet 12
  • Bupati-Bupati Kita

    50 shares
    Share 20 Tweet 13
Gorontalopost.co.id

Gorontalo Post adalah Media Cetak pertama dan terbesar di Gorontalo, Indonesia, yang mulai terbit perdana pada 1 Mei 2000 yang beral...

Baca Selengkapnya»

Kategori

  • Boalemo
  • Bone Bolango
  • Disway
  • Ekonomi Bisnis
  • Gorontalo Utara
  • Headline
  • Kab Gorontalo
  • Kota Gorontalo
  • Kriminal
  • Metropolis
  • Nasional
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Pendidikan
  • Persepsi
  • Pohuwato
  • Politik
  • Provinsi Gorontalo

Menu

  • Redaksi
  • Tentang Kami
  • Kontak Kami
  • Kode Etik Jurnalistik
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Privacy Policy

Berlangganan dengan email

Masukan email anda untuk menerima pembaruan berita terbaru dan terupdate dari Gorontalo Post

Join 2 other subscribers

© 2025 PT. Gorontalo Cemerlang - Gorontalo Post by Div-TI.

No Result
View All Result
  • METROPOLIS
  • PERISTIWA
  • EKONOMI BISNIS
  • SPORTIVO
  • KORAN DIGITAL

© 2025 PT. Gorontalo Cemerlang - Gorontalo Post by Div-TI.