logo gorontalo post
  • METROPOLIS
  • PERISTIWA
  • EKONOMI BISNIS
  • SPORTIVO
  • KORAN DIGITAL
No Result
View All Result
Logo gorontalo post
  • METROPOLIS
  • PERISTIWA
  • EKONOMI BISNIS
  • SPORTIVO
  • KORAN DIGITAL
No Result
View All Result
logo gorontalo post
No Result
View All Result
Pemkot Gorontalo

Home Olahraga

SEA Games 2023, Timnas U-22 Indonesia Bak Primadona, Beckham Putra Sebut Ini Panggungnya

Lukman Husain by Lukman Husain
Thursday, 11 May 2023
in Olahraga
0
Pesepak bola Timnas Indonesia U-22 Beckham Putra N (kedua kanan) merayakan gol ke gawang Timnas Kamboja saat pertandingan Grup A Sepak Bola SEA Games 2023 di National Olympic Stadium, Phnom Penh, Kamboja, Rabu 10 Mei 2023. Indonesia mengalahkan Kamboja dengan skor 2-1 dan lolos ke babak semifinal sebagai juara Grup A. ANTARA FOTO/M Agung Rajasa

Pesepak bola Timnas Indonesia U-22 Beckham Putra N (kedua kanan) merayakan gol ke gawang Timnas Kamboja saat pertandingan Grup A Sepak Bola SEA Games 2023 di National Olympic Stadium, Phnom Penh, Kamboja, Rabu 10 Mei 2023. Indonesia mengalahkan Kamboja dengan skor 2-1 dan lolos ke babak semifinal sebagai juara Grup A. ANTARA FOTO/M Agung Rajasa

Bagikan ke FacebookBagikan ke TwitterBagikan ke Whatsapp

Gorontalopost.id – Beckham Putra menjadi pahlawan kemenangan Timnas U-22 Indonesia atas Kamboja pada laga terakhir Grup A SEA Games 2023, Rabu (10/5) malam.

Duel Indonesia vs Kamboja berakhir dengan skor 2-1, kemenangan Skuad Garuda Muda.

Indonesia unggul terlebih dahulu lewat gol Titan Agung Bagus pada menit ke-9. Kamboja lantas menyamakan kedudukan menjelang turun minum via Sin Sovannmakara (45+2′).
Beruntung, Indonesia memiliki Beckam Putra yang mampu mencetak gol pada menit ke-52′ sekaligus memastikan Skuad Garuda Muda menang 2-1 atas tuan rumah SEA Games 2023 tersebut.

Menurut Beckam, laga kontra Kamboja ini ibarat pertunjukan baginya. Hasil sapu bersih kemenangan di fase grup menjadi modal bagus menuju semifinal.

Related Post

ORADO Gelar Rakernas Pertama, Perkuat Fondasi Organisasi Menuju Federasi Olahraga Domino yang Profesional 

Bangun Budaya Sehat, KORMI Gorontalo Matangkan Persiapan Agenda Minggu Bugar

Tim PTWP Gorontalo Juara Dekan FOK Cup: Kekompakan Jadi Kunci Kemenangan

Tuntaskan Musim IATC 2025, Pebalap Muda Astra Honda Tampil Tangguh

“Siapa pun lawan kami di semifinal, kami punya modal bagus. Alhamdulillah hasilnya maksimal di fase grup,” katanya.

Bintang Persib Bandung itu menambahkan, dirinya merasa nyaman bermain terutama dalam laga lawan Kamboja. Sebab, Beckham bisa menunjukkan performa apik dan berkelas.

Kondisi itu tak bisa dilepaskan dari arahan pelatih Indra Sjafri sesaat sebelum pertandingan. Pemain, lanjut Beckam, diminta untuk lepas dan tak dibebani apa pun dalam laga terakhir Grup A.

“Ada kepercayaan lebih dari coach pada laga ini. Karena itu, saya bisa lepas dan enjoy bermain,” tuturnya.

Beckham menambahkan, dirinya memang terlecut menjawab kepercayaan pelatih yang memberinya peran lebih dalam pertandingan ini.

Pemain asli binaan Persib itu terlihat sangat aktif bergerak turun dan naik, meminta bola lalu membaginya kepada rekan-rekannya. Dia tampak tak tertekan dengan 29 ribu lebih suporter tuan rumah yang memenuhi stadion.

“Kalau full suporter seperti ini sudah terbiasa di Indonesia. Namun, tadi dipercaya coach jadi bisa enak mainnya, ya bisa dikatakan ini show-nya Beckhamlah makanya berusaha maksimal,” ungkapnya.(dkk/jpnn)

Related Posts

ORADO Gelar Rakernas Pertama, Perkuat Fondasi Organisasi Menuju Federasi Olahraga Domino yang Profesional 

ORADO Gelar Rakernas Pertama, Perkuat Fondasi Organisasi Menuju Federasi Olahraga Domino yang Profesional 

Thursday, 8 January 2026
Bangun Budaya Sehat, KORMI Gorontalo Matangkan Persiapan Agenda Minggu Bugar

Bangun Budaya Sehat, KORMI Gorontalo Matangkan Persiapan Agenda Minggu Bugar

Sunday, 28 December 2025
Tim PTWP Gorontalo Juara Dekan FOK Cup: Kekompakan Jadi Kunci Kemenangan

Tim PTWP Gorontalo Juara Dekan FOK Cup: Kekompakan Jadi Kunci Kemenangan

Tuesday, 23 December 2025
Tuntaskan Musim IATC 2025, Pebalap Muda Astra Honda Tampil Tangguh

Tuntaskan Musim IATC 2025, Pebalap Muda Astra Honda Tampil Tangguh

Tuesday, 28 October 2025
Foto bersama para peserta Badminton Turnamen Astekindo Gorontalo di lapangan Blue Strike, Ahad (12/10). (istimewa)

Badminton Turnamen Astekindo Gorontalo, Seru dan Bahagia

Monday, 13 October 2025
Spektakuler! MIS – SMA Eben Haezar Jaura Honda DBL North Sulawesi Series 2025 

Spektakuler! MIS – SMA Eben Haezar Jaura Honda DBL North Sulawesi Series 2025 

Tuesday, 30 September 2025
Next Post
SUASANA Pertemuan Bupati Nelson Pomalingo dengan pengurus HMI Cabang Limboto.

Pengurus HMI Limboto Temui Nelson

Discussion about this post

Rekomendasi

Tiga pelaku kekerasan seksual di amankan Polres Bone Bolango, Kamis (15/1/2026) Foto: Natharahman/ Gorontalo Post.

Modus Pesta Miras, Tiga Pria di Bone Bolango Tega Rudapaksa Gadis Belia

Friday, 16 January 2026
Personel Brimob Polda Gorontalo dibantu oleh masyarakat sekitar, melakukan perbaikan jembatan yang putus di Dusun Mohulo, Desa Molalahu, Kecamatan Pulubala, Kabupaten Gorontalo.

Gerak Cepat, Brimob Perbaiki Jembatan Putus di Pulubala

Friday, 16 January 2026
Kemendikdasmen Salurkan Laptop untuk Sekolah Dasar Dukung Digitalisasi Pembelajaran

Kemendikdasmen Salurkan Laptop untuk Sekolah Dasar Dukung Digitalisasi Pembelajaran

Saturday, 20 December 2025
Irjen Pol Widodo

Kapolda Kaget PETI Dekat Mapolres, Picu Banjir di Pohuwato, Pastikan Penindakan

Thursday, 15 January 2026

Pos Populer

  • Para pejabat pimpinan tinggi pratama di lingkungan Pemprov Gorontalo yang menajalani pelantikan, berlangsung di ruang dulohupa kantor gubernur, Senin (12/1). (foto: tangkapan layar)

    BREAKING NEWS: Gusnar Lantik 25 Pejabat Pemprov, Berikut Nama-namanya

    590 shares
    Share 236 Tweet 148
  • Dukung Program Presiden, Yayasan Kumala Vaza Grup Salurkan CSR ke 20 Sekolah

    79 shares
    Share 32 Tweet 20
  • Kemendikdasmen Salurkan Laptop untuk Sekolah Dasar Dukung Digitalisasi Pembelajaran

    187 shares
    Share 75 Tweet 47
  • Modus Pesta Miras, Tiga Pria di Bone Bolango Tega Rudapaksa Gadis Belia

    46 shares
    Share 18 Tweet 12
  • Bupati-Bupati Kita

    49 shares
    Share 20 Tweet 12
Gorontalopost.co.id

Gorontalo Post adalah Media Cetak pertama dan terbesar di Gorontalo, Indonesia, yang mulai terbit perdana pada 1 Mei 2000 yang beral...

Baca Selengkapnya»

Kategori

  • Boalemo
  • Bone Bolango
  • Disway
  • Ekonomi Bisnis
  • Gorontalo Utara
  • Headline
  • Kab Gorontalo
  • Kota Gorontalo
  • Kriminal
  • Metropolis
  • Nasional
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Pendidikan
  • Persepsi
  • Pohuwato
  • Politik
  • Provinsi Gorontalo

Menu

  • Redaksi
  • Tentang Kami
  • Kontak Kami
  • Kode Etik Jurnalistik
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Privacy Policy

Berlangganan dengan email

Masukan email anda untuk menerima pembaruan berita terbaru dan terupdate dari Gorontalo Post

Join 2 other subscribers

© 2025 PT. Gorontalo Cemerlang - Gorontalo Post by Div-TI.

No Result
View All Result
  • METROPOLIS
  • PERISTIWA
  • EKONOMI BISNIS
  • SPORTIVO
  • KORAN DIGITAL

© 2025 PT. Gorontalo Cemerlang - Gorontalo Post by Div-TI.